Para Scooters Ramaikan Jambore Vespa Bali
Minggu, 20 November 2016
Baliberkarya.com/ist
IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI
GOOGLE NEWS
Baliberkarya.com-Denpasar. Serangkaian menyambut Hari Pahlawan serta memperingati Puputan Margarana, Walikota Denpasar, I.B Rai Dharmawijaya Mantra membuka kegiatan Jambore Vespa Bali Tahun 2016 yang ditandai dengan pelepasan balon, Sabtu (19/11/2016) di areal Pantai Serangan, Kecamatan Denpasar Selatan.
Dalam kesempatan tersebut Walikota Rai Mantra juga berkesempatan ikut menjajal vespa dengan dibonceng oleh salah seorang scooters asal Bandung. Ditengah tengah para scooters yang berjumlah ratusan tersebut Rai Mantra mengajak untuk selalu menjaga persatuan dan kedamaian dalam kebhinekaan.
Ketua Panitia Jambore Vespa Bali, Dewa Gede Wirawan ditemuidisela-sela acara mengatakan, kegiatan jamboree vespa Bali inimerupakan even yang pertama digelar, dan kegiatan inidiselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Pahlawan danPuputan Margarana.
Kegiatan Jambore ini menurutnya diikuti oleh 90 club vespa yang ada di wilayah Bali serta diikuti pula oleh sejumlah scooters asal pulau Jawa, Sumatera, maupun Sulawesi.
Selain itu, ada beberapa kegiatan yang telah dilaksanakan diantaranya melakukan tabur bunga ke Taman Makan Pahlawan di Margarana, bakti sosial ke panti jompo, bersih-bersih pantai serta melakukan penanaman pohon kelapa, serta pemeberian pengobatan gigi gratis kepada anak-anak sekolah SD 2 Serangan, Kecamatan Denpasar Selatan.
Kegiatan ini berlangsung selama 2 hari, kemudian untuk hari ini dilaksankan pembukaan serta beberapa hiburan dan besok pada Minggu (20/11) akan diadakan lomba vespa-vespa kuno dan clasik yang rata-rata tahun pembuatannya yakni tahun 1958 serta lomba treck.
“Kegiatan ini kami laksanakan dalam rangka menyambut Hari Pahlawan, karena masyarakat yang besar adalah masyarakat yang bisa menghargai jasa-jasa pahlawannya yang gugur di medan peperangan. Kami merangkul semua club maupun komunitas vespa agar memiliki suatu wadah sehingga tidak liar seperti trend saat ini yakni geng motor,” kata Dewa Wirawan.
Selebihnya ia berharap kedepannya, kegiatan ini bisa terus berlanjut serta menjalin hubungan silaturahmi diantara scooters, seperti semboyan kami yakni 1 buah vespa sejuta saudara dan salam mesin kanan.
Sementara salah seorang scooters asal Lombok, Danang dari club Ampenan Scuters Lombok Independen (ASLI) mengaku senang dan bangga bias mengikuti Jambore Vespa ini terlebih diselenggarakan di Bali. Awalnya ia hanya sekedar iseng ikut club vespa, namun lama kelamaan ia menjadi suka dan jatuhcinta kepada vespa yang memiliki ciri khas yakni mesin di bagiankanan.
“Di club vespa saya bias bertukar informasi dengan para sesama scooters, sehingga terjalin hubungan silaturahmi danhubungan kekeluargaan diantara kami,” katanya.
Kemudian ketika disinggung ke daerah mana saja sudah pernah mengikuti kegiatan seperti ini, Danang mengaku hampir kesemua plosok daerah di Indonesia, menurutnya kegiatan seperti ini sangat menyenangkan sehingga menambah sedikit pengetahuannya akan daerah yang ia kunjungi. (BB)