Lama 'Tidur', Lapas Kerobokan 'Diobok-obok' Petugas Sayang Nihil Narkoba
Jumat, 01 Maret 2019
istimewa
IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI
GOOGLE NEWS
Baliberkarya.com-Denpasar. Setelah lama tertidur, LP Klas IIA Kerobokan diobok-obok ratusan petugas gabungan Polda Bali, Sat Brimobda Polda Bali, Polresta Denpasar dan Polres Badung pada Jumat (1/3) sekira pukul 19.00 wita.
Kapolres Badung AKBP Yudith Satriya Hananta membenarkan kegiatan tersebut. Sayangnya, razia yang dipimpin oleh Kapolresta Denpasar AKBP Ruddi Setiawan selama dua jam ini diduga bocor lantaran nihil temuan narkoba.
"Iya betul nihil narkoba tadi yang pimpin Kapolresta Denpasar," singkatnya dikonfirmasi Jumat (1/3) malam.
Informasi yang berhasil Baliberkarya.com himpun, sidak yang dihadiri oleh Kalapas Kerobokan Tony Nainggolan menemukan alat-alat perkakas seperti obeng, gergaji, gunting, botol miras, korek api, kabel listrik, sabuk, senter, besi dan masih banyak yang lainnya.
Meski nihil narkoba, petugas kepolisian menemukan buku tabungan yang diduga merupakan catatan transaksi narkoba.
"Ada juga perlengkapan narkoba seperti alat hisap, bong, plastik klip buat isi sabu, sayangnya nihil barang bukti narkoba," bisik salah satu petugas yang enggan disebut namanya ini.
Kapolresta Denpasar AKBP Ruddi Setiawan yang dikonfirmasi mengaku, sidak kali ini merupakan sinergitas TNI, Polri, Lapas dan BNN untuk menciptakan situasi kondusif di dalam Lapas menjelang hari raya Nyepi dan menjelang Pemilu 2019 agar aman, damai dan sejuk. (BB)