Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

JL. Patih Nambi XII No.5, Desa Ubung Kaja, Denpasar Utara

Call:081353114888

redaksi@baliberkarya.com

Patut Diacungi Jempol! Raih Suara Tinggi, Sri Sutarmi Diprediksi Jabat Ketua DPRD Jembrana

Jumat, 19 April 2019

Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

Baliberkarya

IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Balibetkarya.com-Jembrana. Prediksi sejumlah masyarakat dan beberapa elit politik bahwa Srikandi PDIP asal Banjar Pasar, Desa Yehembang, Kecamatan Mendoyo, Jembrana, Ni Made Sri Sutarmi akan meraup dukungan penuh saat Pileg dua hari lalu ternyata terbukti.
 
 
Ketua Komisi A DPRD Jembrana yang juga Sekretaris DPC PDIP Jembrana ini justru memperoleh suara melambung di Dapil Kecamatan Mendoyo dengan suara mencapai 7150. Bahkan angka ini diprediksi akan bertambah lagi lantaran perhitungan suara belum final. 
 
Perolehan suara tinggi istri dari Perbekel Yehembang I Made Semadi ini justru mengalahkan perolehan suara dua kader PDIP yang sempat menjabat sebagai Ketua DPRD Jembrana dalam pemilu-pemilu sebelumnya, yakni Made Kembang Hartawan dan I Ketut Sugiasa.
 
Dukungan suara Sri Sutarmi dalam pemilu kali ini melonjak tajam dibandingkan pemilu sebelumnya yang hanya memproleh 4229 suara. Keberhasilannya meraih dukungan suara tertinggi bakal berbuah manis. Sri Sutarmi digadang-gadang bahkan menduduki singgasana Ketua DPRD Jembrana serta menjadi kandidat kuat mendampingi Kembang Hartawan dalam Pilkada Jembrana 2021 mendatang.
 
 
Sri Sutarmi memperoleh dukungan suara penuh di lumbung suaranya, yakni di Desa Yehembang, Desa Yehembang kauh, Yehembang Kangin dan Desa Pohsanten, serta beberapa desa yang ada di kecamatan Mendoyo. Hasil bagus yang diterimanya tidak terlepas akan benih yang ditanamnya selama menjadi Ketua Komisi A DPRD Jembrana.
 
"Saya bersyukur dengan perolehan suara ini dan sangat berterimakasih atas kepercayaan yang diberikan masyarakat kepada dirinya," terang Sri Sutarmi, Jumat (19/4/2019).
 
 
Meningkatnya jumlah suara itu juga dinilainya sebagai bukti masyarakat percaya dan puas akan kinerjanya selama duduk di DPRD Jembrana. Terpenting hasil tersebut berkat kedekatannya dengan masyarakat dari semua lapisan tanpa membedakan perbedaan pada pemilu sebelumnya. Paling penting kedekatannya dengan struktur partai, mulai dari akar rumput.
 
 
"Kedekatan yang dimaksud tidak saja saat menyame braya tetapi juga berusaha memfasilitasi berbagai kepentingan masyarakat," ujarnya.
 
Dia juga menyebut keberhasilannya meraup suara tinggi dalam pemilu kali ini tidak lepas dari peran keluarga yang selalu memberikan dukungan serta peran mentor Ketua DPC PDIP Jembrana Made Kembang Hartawan yang selalu jadi motivator dalam setiap pergerakan dan perjuangan partai.
 
Sementara itu Ketua DPC PDIP Jembrana Made Kembang Hartawan dikonfirmasi mengatakan, turut bersyukur atas perolehan suara Sri Sutarmi. Hasil itu disebutnya wujud kerja keras bersama dalam menjaga kepercayaan masyarakat.
 
Kembang Hartawan juga mengapresiasi perolehan suara Sri Sutarmi yang sukses melampaui suaranya saat duduk di kursi Ketua DPRD Jembrana preode 2005-2010. Menurut Kembang tiap massa atau periode ada orang dan tiap orang ada masanya.
 
"Sekarang ibu Sri Sutarmi sedang dipercaya masyarakat, selaku ketua DPC saya ikut senang dan ucapkan selamat," papar Kembang. 
 
Kepada semua caleg, Kembang juga mengingatkan bukan hanya kemenangan elektoral yang diraih tapi kemenangan sejati bagaimana mengujudkan kesejahteraan masyarakat sehingga kepercayaan masyarakat ini terus terjaga selamanya.(BB).


Berita Terkini