Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

JL. Patih Nambi XII No.5, Desa Ubung Kaja, Denpasar Utara

Call:081353114888

redaksi@baliberkarya.com

Nah Lo! Menteri Susi Akan Tertibkan dan Hitung Ulang Pulau di Indonesia

Senin, 05 Desember 2016

Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

istimewa

IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baliberkarya.com - Nasional. Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti akan menertibkan seluruh pulau di Indonesia. Rencana ini bisa bikin ketar-ketir kalangan orang berduit yang memiliki pulau di Indonesia.
 
Saat menerima gelar doktor kehormatan atau honoris causa dari Universitas Diponegoro, Semarang, Jawa Tengah, Menteri Susi melontarkan rencana tersebut. 
 
"Program penataan pulau-pulau di Indonesia perlu disegerakan. Kan, pemerintah perlu tahu aset negara ini (pulau). Berapa jumlahnya sekarang. Itu program kami ke depan," kata Menteri Susi.
 
Kata perempuan kelahiran Pangandaran, 15 Januari 1965 itu, selama ini, belum ada penghitungan atau inventarisasi atas potensi dari pulau-pulau yang dimiliki Indonesia.
 
"Sekarang ini kan tidak pernah ada penghitungan, luasnya berapa per pulau, potensinya apa yang dimiliki pulau-pulau itu," kata mantan Direktur Utama Maskapai Susi Air tersebut.
 
 
Tentu saja, kata Susi, apabila ada pulau-pulau yang perlu ditertibkan kepemilikannya akan sekalian dilakukan langkah penertiban seiring dengan program dari Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) itu.
 
"Itu (pulau) nanti akan ditertibkan, kepemilikannya dari mana, betul apa tidak (kepemilikannya)? Setiap pulau kan tidak boleh 100 persen dimiliki tanahnya oleh masyarakat," katanya.
 
Masyarakat, termasuk pribadi, lanjut dia, diperbolehkan memiliki tanah di sebuah pulau, tetapi 30 persen dari luasan pulau tersebut harus tetap berada dalam kepemilikan negara.
 
"Setiap pulau tidak boleh dimiliki 100 persen tanahnya oleh masyarakat. Tetap harus ada 30 persen milik negara, dan lain sebagainya. Nanti akan segera kami launching," pungkas Susi. (BB/inilah)


Berita Terkini