Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

JL. Patih Nambi XII No.5, Desa Ubung Kaja, Denpasar Utara

Call:081353114888

redaksi@baliberkarya.com

Pagelaran DTIK Festival 2016, Arus Lalu-lintas di Kawasan Lumintang Dialihkan

Senin, 24 Oktober 2016

Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

Baliberkarya.com/ist

IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baliberkarya.com-Denpasar. Terkait akan digelarnya  Denpasar Teknologi Informasi dan Komunikasi (DTIK) Festival pada 27-30 Oktober mendatang, mulai hari Selasa (25/10/2016) sejumlah ruas jalan di kawasan Lumintang akan dialihkan. 
 
Hal ini dikatakan Kadis Kominfo Kota Denpasar Dewa Made Agung saat ditemui di ruanganya pada Senin (24/10/2016). 
 
Penutupan dan pengalihan sejumlah ruas jalan di kawasan Lumintang ini, kata Dewa Agung, untuk menghindari kemacetan dan penumpukan kendaraan di satu titik ruas jalan. 
 
Pengalihan dan penutupan jalan di kawasan Lumintang meliputi Jalan Mulawarman ditutup total dimulai tanggal 25 Oktober 2016 pukul 18.00 Wita, dibuka kembali pada tanggal 31 Oktober 2016 pagi pukul 06.00. Bagi pengendara kendaraan bermotor dari arah Jln. Gatot Subroto timur menuju Jalan Ahmad Yani yang melewati Jalan Mulawarman, bisa mencari jalan alternatif menuju Jalan Majapahit,  Ahmad Yani atau Jalan Majapahit, Jalan Daha, Jalan Mulawarman, dan Jalan Ahmad Yani. 
 
Pengendara dari Jalan Ahmad Yani menuju Jalan Mulawarman sebelah Utara hanya diperbolehkan bagi penduduk setempat. Dengan adanya penutupan dan pengalihan arus jalan ini Dewa Agung menyampaikan agar warga masyarakat dapat mencari jalan alternative dan mohon maklum atas pengalihan arus lalu lintas ini.
 
Dewa Agung menambahkan  DTIK Festival tahun ini merupakan yang ke empat kalinya di selenggarakan sebagai kegiatan Pra Event dari acara Denpasar Festival 2016 mendatang. Ada berbagai penemuan teknologi informasi terbaru juga akan ditampilkan. 
 
“Demi kenyamanan masyarakat serta terlaksananya kegiatan dengan baik, pihaknya berharap masyarakat dapat mematuhi serta ikut serta mensupport kegiatan ini,” ujar Dewa Made Agung. (BB)


Berita Terkini