Pemkab Bangli Gelar Dharma Santhi Nyepi Tahun Baru Saka 1946
Jumat, 22 Maret 2024
Dok Humas Bangli
Baliberkarya.com-Bangli. Wakil Bupati Bangli I Wayan Diar membuka Dharma Shanti Kabupaten Bangli sebagai rangkaian dari perayaan Hari Raya Nyepi yang secara filosofi mengandung makna saling memaafkan antara sesama untuk meraih kedamaian. Untuk itu Pemerintah Kabupaten Bangli, melaksanakan Dharma Shanti sebagai rangkaian perayaan Nyepi Tahun Saka 1946, di Halaman Kantor Bupati Bangli, Jumat (22/3).
Dimana dalam acara tersebut dihadiri oleh Para Sulinggih Se Kabupaten Bangli, Perwakilan Jro Gede Batur, Jro Gede Kehen, Ketua WHDI Kabupaten Bangli, Anggota Forkopimda Kabupaten Bangli, Staf Ahli Bupati, Para Asisten, Kepala Kantor Kementrian Agama Kabupaten Bangli, Pimpinan Perangkat Daerah di Lingkungan Pemkab. Bangli, Kepala BPD Bali Cabang Bangli, Pimpinan Perusda Kab. Bangli, Ketua MDA Kab.Bangli, Perwakilan PHDI Kab.Bangli, Ketua FKUB Kab.Bangli dan undangan lainnya.(BB)