Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

JL. Patih Nambi XII No.5, Desa Ubung Kaja, Denpasar Utara

Call:081353114888

redaksi@baliberkarya.com

Turnamen Trofeo Futsal 2025, Peradi SAI Denpasar: Berhadapan di Pengadilan Bertanding di Lapangan Futsal, Jalin Keakraban Sesama Penegak Hukum

Minggu, 23 Maret 2025

Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

Foto: Rangkaian perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke- 9 Peradi Suara Advokat Indonesia (SAI) Denpasar mengelar turnamen Trofeo Futsal 2025 di lapangan Futsal Wings, Jalan Anyelir, Denpasar, Minggu siang (23/3/2025).

IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baliberkarya.com-Denpasar. Rangkaian perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke- 9 Peradi Suara Advokat Indonesia (SAI) Denpasar tanpa jeda kembali dilanjutkan dengan gelaran turnamen Trofeo Futsal 2025 di lapangan Futsal Wings, Jalan Anyelir, Denpasar, Minggu siang (23/3/2025). Turnamen futsal ini digelar setelah sebelumnya menggelar Fun Walk atau Jalan Gembira di kawasan Monumen Perjuangan Rakyat Bali, Renon, Denpasar, pada Minggu pagi (23/3/2025), 

Dalam turnamen Trofeo Futsal 2025 kali ini ada empat tim yang bertanding dalam ajang fun futsal dengan sistem setengah kompetisi ini. Adapun 4 tim itu diantaranya tim futsal tuan rumah Peradi SAI Denpasar, Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Bali, Pengadilan Negeri (PN) Denpasar, dan Kejaksaan Negeri (Kejari) Denpasar.

Ketua DPC Peradi SAI Denpasar I Wayan Purwita, SH., MH., CLA mengatakan pihaknya memang sengaja mengundang tiga tim penegak hukum dalam turnamen Trofeo Futsal 2025.

“Ini adalah tahun kedua kami menggelar trofeo futsal dalam HUT Peradi SAI, dengan mengundang tiga tim penegak hukum yang lengkap. Ada ada advokat, hakim (PN), jaksa (Kejari) dan polisi (BNN),” kata Purwita usai kick off pembukaan turnamen Trofeo Futsal 2025.

Purwita yang dikenal advokat senior ini mengaku tujuan dari penyelenggaraan turnamen Trofeo Futsal 2025 ini adalah Peradi SAI ingin membangun keakraban sebagai sesama penegak hukum.

“Di peradilan, kami secara profesional berada di posisi berbeda. Sesuai tugas masing-masing. Dan di sini, kami ingin membangun kebersamaan antar instansi penegak hukum di Denpasar melalui olahraga,” jelas Purwita 

Dalam kesempatan yang sama, Ketua panitia HUT Ke- 9 Peradi SAI Denpasar I Wayan Suka Antarayasa SH., MH., CLA., menambahkan, ketiga tim yang diundang adalah instansi yang memiliki kedekatan dengan Peradi SAI Denpasar.

“Dan di turnamen ini kita bisa berbagi keakraban serta bertanding dengan fun. Sehingga melupakan ketegangan yang biasa terjadi antar kami di peradilan,” ungkap Suka Antarayasa. 

Sementara itu, tim PN Denpasar, I Wayan Suarta selalu salah satu Hakim di PN Denpasar, menyambut positif turnamen ini. “Intinya kami mendukung kegiatan ini. Karena tujuannya menjaga silaturahmi antar penegak hukum dan yang utama kita bisa sama-sama memberikan pelayanan hukum yang terbaik untuk masyarakat. Khususnya di Denpasar, dan di Bali umumnya,” ucap Suarta.

Untuk diketahui, HUT Peradi SAI ke-9 telah dimulai dengan doa bersama lintas agama pada 5 Maret 2025 dan fun walk di seputaran lapangan Renon, Denpasar pada Minggu pagi (23/3/2025). Setelah fun walk dan trofeo futsal, rangkaian HUT Peradi SAI Ke-9 akan dilanjutkan dengan beach clean (bersih-bersih pantai) seminar nasional, donor darah dan fun singing competition pada bulan April 2025 mendatang.(BB).


Berita Terkini