Mantap! Bupati Kembang Gagas Kapal Cepat Jembrana-Banyuwangi Targetkan Dongkrak PAD dan Pariwisata
Selasa, 08 April 2025

Ket poto: Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan
Baliberkarya.com - Jembrana. Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan mulai merancang pengadaan kapal cepat yang akan melayani rute penyeberangan Jembrana–Banyuwangi. Hal tersebut bertujuan sebagai langkah strategis untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) serta memperkuat konektivitas antarwilayah.
Pengadaan kapal cepat tersebut saat ini tengah dibahas secara menyeluruh bersama sejumlah pihak terkait. Bupati Kembang menegaskan bahwa kapal ini dirancang untuk memangkas waktu tempuh penyeberangan menjadi hanya sekitar 15 menit.
"Kapal cepat ini nantinya hanya memerlukan waktu 15 menit untuk menyebrang ke Banyuwangi atau sebaliknya, sehingga akan sangat efisien bagi masyarakat maupun wisatawan," ujar Bupati Kembang saat dikonfirmasi pada Selasa (8/4/2025).
Ia menambahkan, percepatan transportasi laut ini diyakini akan memberikan dampak signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi daerah, khususnya di sektor pariwisata dan perdagangan.
"Kami mohon doa dan dukungan dari seluruh masyarakat Jembrana. Semoga rencana ini bisa segera terealisasi. Ini juga nanti akan menjadi salah satu sumber PAD kita di Jembrana," katanya. (BB)
Berita Terkini
Berita Terkini

Berita Terpopuler



