Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

JL. Patih Nambi XII No.5, Desa Ubung Kaja, Denpasar Utara

Call:081353114888

redaksi@baliberkarya.com

Golkar Putuskan Prabowo- Gibran Capres-Cawapres, Sugawa Korry Sebut Golkar Kedepankan Generasi Muda

Sabtu, 21 Oktober 2023

Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

Ketua DPD Partai Golkar Bali Dr. Nyoman Sugawa Korry.

IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baliberkarya.com-Jakarta. Rapimnas Partai Golkar memutuskan Prabowo- Gibran sebagai calon presiden dan calon wakil presiden RI dalam pilpres 2024. Keputusan diambil dalam rapimnas secara bulat untuk selanjutnya disosialisasikan ke akar rumput Partai Golkar dan masyarakat luas di seluruh Indonesia.

Menurut Ketua DPD Partai Golkar Bali Dr. Nyoman Sugawa Korry, pertimbangan mendasar Golkar mendukung Prabowo, karena prabowo konsisten menjaga Pancasila, UUD 45 dan NKRI berkomitmen melanjutkan pembangunan nasional dan dalam dunia politik lahir dari rahim Partai Golkar. Sementara, alasan mendasar mendukung Gibran adalah karena Partai Golkar konsisten dalam kaderisasi dan regenerasi.

"Contohnya pilkada sebelumnya 20 bupati dari Golkar umurnya dibawah 40, bahkan banyak yang usia 30 tahunan, disamping itu bonus demografi yang dimotori generasi harus direspon dengan mengedepankan kaum generasi muda," kata Sugawa Korry yang juga dikenal sebagai Wakil Ketua DPRD Bali ini.

Di masa lalu, lanjut Sugawa Korry, Sutan Syahrir memimpin Indonesia diusia 36 tahun, Jenderal Sudirman, diusia 29 tahun sebagai Panglima TNI, I Gusti Ngurah Rai juga seperti itu. 

"Oleh karena itu, Partai Golkar berani ambil sikap mengedepankan generasi muda," tutup politisi asal Banyuatis Buleleng lulusan Doktor di Universitas Brawijaya Malang Jawa Timur ini.(BB).


Berita Terkini