Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

JL. Patih Nambi XII No.5, Desa Ubung Kaja, Denpasar Utara

Call:081353114888

redaksi@baliberkarya.com

ITB STIKOM Bali Tuan Rumah Munas VI APTIKOM, Prof. Achmad Beny Mutara Calon Kuat Ketua Umum DPP

Kamis, 08 Desember 2022

Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

Institut Teknologi dan Bisnis (ITB) STIKOM Bali menjadi tuan rumah penyelenggaraan Musyawarah Nasional Asosiasi Pendidikan Tinggi Informatika dan Komputer (Munas APTIKOM) V bertempat di Prime Plaza Hotel, Sanur Denpasar pada 8-10 Desember 2022.

IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baliberkarya.com-Denpasar. Institut Teknologi dan Bisnis (ITB) STIKOM Bali menjadi tuan rumah penyelenggaraan Musyawarah Nasional Asosiasi Pendidikan Tinggi Informatika dan Komputer (Munas APTIKOM) V bertempat di Prime Plaza Hotel, Sanur Denpasar pada 8-10 Desember 2022.

Munas APTIKOM VI  di Bali ini mengambil tema “Memberdayakan Kecerdasan Artifisial untuk Percepatan Transformasi Digital di Era Revolusi Industri 4.0 Menuju Masyarakat 5.0” yang dibuka oleh Asisten Setda Provinsi Bali, I Gede Indra Dewa Putra mewakili Gubernur Bali.

Dalam kesempatan ini, Asisten Setda Provinsi Bali, I Gede Indra Dewa Putra menyampaikan apresiasi atas penyelenggaraan Munas APTIKOM VI di Bali. Kehadiran para peserta yang mencapai hampir 1.000 orang akan sangat membantu kebangkitan UMKM dan ekonomi Bali.

Pihaknya berharap APTIKOM turut membantu pemerintah daerah dalam meningkatkan kinerja khususnya sistem pelayanan berbasis smart city hingga ke tingkat pemerintah desa.

“Pemerintah Provinsi Bali sudah mengarah ke sana, STIKOM Bali pun turut membantu kami. Harapan kami berikutnya adalah perguruan tinggi adalah institusi yang menciptakan SDM cerdas dan unggul, yang harus dipertahankan menuju Indonesia Emas 2045,” harapnya.

Sementara, Rektor ITB STIKOM Bali Dr. Dadang Hermawan selaku Tuan Rumah Munas VI APTIKOM menyatakan peserta munas sekitar 800 lebih dari 34 provinsi se Indonesia. Jika ditotal bersama panitia jumlah pesertanya sekitar 900 orang lebih. Adapun teknis pemilihan ketum baru yang akan menggantikan Prof. Dr. Zainal Arifin dimana tiap provinsi biasanya mengeluarkan bakal calon.

"Sebagaimana yang telah berjalan di munas-munas sebelumnya, biasanya sekjen terpilih secara aklamasi sebagai ketua," ucap Rektor ITB STIKOM Bali Dr. Dadang Hermawan didampingi Ketum DPP Aptikom Prof. Dr. Zainal Arifin, Sekjen DPP Aptikom Prof. Dr. Achmad Beny Mutara, Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Setda Provinsi Bali I Gede Indra Dewa Putra saat jumpa pers usai pembukaan munas, Kamis (8/12/2022). 

Ketua Umum APTIKOM Pusat, Prof. Ir. Zainal Arifin Hasibuan, MLS, Ph.D menyatakan bahwa pada Munas ini akan dilakukan pemilihan kepemimpinan yang baru, meliputi ketua dan sekretaris. Dari tema kegiatan terdapat beberapa kata kunci, di antaranya adalah percepatan transformasi digital.

Menurutnya, hal ini sudah menjadi arahan Presiden Jokowi dimana semua lini masyarakat sesuai dengan proporsinya harus bersama-sama melakukan percepatan transformasi digital dan tidak boleh lagi diperlambat.

"Karena mau tidak mau, suka tidak suka, teknologi hadir di hadapan kita dan kita tidak mau hanya menjadi budak teknologi, tapi kita harus menjadi master dari teknologi itu,” kata Prof Zainal.

Apalagi, lanjut Prof Zainal, masa Covid-19 telah ‘memaksa’ umat manusia bahwa penggunaan teknologi tidak bisa dihindari dalam kehidupan sehari-hari, seperti perubahan cara belajar, berbisnis, dan bekerja. Untuk itu, APTIKOM siap menyongsong dan ikut menakhodai percepatan transformasi digital sehingga kehadiran teknologi 4.0, artificial inteligent, internet of things, block chain, robotik hingga metaverse akan diberdayakan seoptimal mungkin.

“Kita mungkin ketinggalan dalam membuat teknologinya, tapi dalam memanfaatkannya atau enebling namanya. Harus optimal karena Indonesia ini kaya sekali, hampir semua aspek kehidupan kita memerlukan teknologi tersebut. Kita ingin menggunakan teknologi itu tidak hanya untuk literasi digital tapi juga untuk meningkatkan kesejahteraan bangsa,” tegasnya.(BB). 


Berita Terkini