Aduuuuh! Dealer Motor di Jembrana Dibobol Maling
Minggu, 02 Juli 2017
Baliberkarya.com
IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI
GOOGLE NEWS
Baliberkarya.com-Jembrana. Aksi pencurian terjadi di Jembrana. Yang menjadi sasarannya dealr sepeda motor yang berlokasi di Jalan Ngurah Rai, Kota Negara. Aksi pencurian tersebut terjadi Sabtu (1/7/2017).
Dari aksi pencurian tersebut pelaku berhasil menggondol uang tunai puluhan juta rupiah, surat-surat kendaraan bermotor, serta surat izin perusahaan yang ada dalam brankas. Bahkan Brankas juga ikut raib digondol pencuri.
Kerugian ditaksir mencapai Rp 1 miliar. Pencurian dealer sepeda motor tersebut diketahui pertama kali sekitar pukul 07.05 wita oleh I Putu Artana (28), kepala mekanik dealer yang juga bengkel sepeda motor tersebut.
BACA JUGA :
Saat akan masuk dealer, pria asal Desa Medewi, Pekutatan ini melihat pintu rolling door dealer terbuka. Di depan pintu rolling door juga ada bambu, batu, bangku dan tali.
”Saya datang pertama kali kebetulan piket, tapi kok pintu kebuka,” ujarnya, Sabtu (1/7/2017).
Karena curiga, Artana langsung menghubungi teman dan manajernya. Beberapa saat kemudian manajer beserta Candra, pemiliknya dealer datang melihat langsung.
Setelah curiga terjadi tindak pencurian, selanjutnya pemilik melaporkan ke Polres Jembrana.Polres Jembrana yang datang langsung melakukan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
Dari olah TKP bahwa pencurian diperkirakan dilakukan sekitar pukul 02.00 Wita, dimana pelaku disinyalir melakukan aksinya melalui pintu samping dengan mencongkel pintu dan masuk melalui pintu belakang, selanjutnya langsung menuju gudang tempat penyimpanan brankas untuk langsung mengambil brankas yang terletak di gudang belakang.
Pelaku diperkirakan keluar melalui pintu depan yang sudah membawa brankas dengan merusak rolling door dengan menggunakan bambu, batu, bangku serta tali.
Menurut salah seorang karyawan, diduga pelaku lewat pintu depan membawa brankas karena sepeda motor yang ada di samping meja adminitrasi berpindah tempat.
”Kemarin sepeda motor ini ada di samping ini, menutup jalan. Tapi tidak ada sepeda motor yang hilang,”kata salah seorang karyawan.
Menurut Andi Lumbangaol (30), manager dealer tersebut, kerugian akibat kejadian tersebut mencapi Rp 1 miliar. Karena selain uang tunai Rp. 87 juta lebih yang ada dalam brankas yang dibawa pelaku, BPKB sepeda motor sekitar 262 buah dan surat-surat berharga seperti izin persuhaan ada dalam brankas.
Salah satu warga yang tinggal tidak jauh dari lokasi pencurian mengungkapkan, sekitar pukul 02.00 wita sempat mendengar bunyi seperti ada yang memukul-mukul besi. Namun, tidak curiga ada pembobolan toko.
Kasatreskrim Polres Jembrana AKP Yusak Agustinus Sooai, ditemui di lokasi kejadian usai olah TKP mengatakan, kasus pencurian brankas ini masih diselidiki untuk mencari siapa pelakunya.(BB)