Ini Aksi Selfie Ria Jokowi dengan Ribuan Pengusaha di Bali!
Rabu, 07 Desember 2016
istimewa
IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI
GOOGLE NEWS
Baliberkarya.com-Badung. Aksi Presiden Joko Widodo dalam sosialisasi Tax Amnesty Indonesia yang berlangsung di Nusa Dua Bali, Rabu (7/12/2016) sungguh luar biasa.
Ketika tiba di Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC), mantan Gubernur DKI Jakarta itu tidak langsung duduk di tempat yang telah disediakan.
Jokowi malah memilih menyalami para pengusaha dan berjalan ke tengah kerumuman massa.
Tidak hanya menyalami, Jokowi melakukan aksi berfoto, berselfi ria dengan ribuan pengusaha yang sudah 2 jam menunggunya dalam acara sosialisasi Tax Amnesty.
Akibat aksi tersebut, ribuan pengusaha yang berada di barisan kursi lainnya mengerumuni Jokowi.
Bahkan, ada banyak pengusaha yang nekat berlari di atas kursi hanya ingin berselfi dengan Jokowi.
Beberapa pengusaha wanita yang tidak mendapatkan moment tersebut sampai berteriak-teriak agar Jokowi melewati barisan mereka.
"Pak Jokowi, berjalanlah sampai disini," teriaknya.
Ribuan pengusaha dari berbagai pelosok Bali antusias mengikuti sosialisasi UU Tax Amnesty oleh Jokowi.
Sosialisasi dilakukan oleh Presiden Jokowi bersama Menteri Keuangan Sri Mulyani, Dirjen Pajak Ken Dwijugiasteadi, Menteri BUMN Rini Sumarno, dihadiri oleh seluruh pejabat terkait lainnya. (BB/BD)
Berita Terkini
Berita Terkini
Pemkot Denpasar Imbau Warga Beli LPG 3 Kg di Pangkalan Resmi
10 Januari 2025
Audiensi Bersama Dirjen Guru dan Tenaga Kependidikan
10 Januari 2025
Bappebti Serahkan Pengawasan Aset Kripto ke OJK dan BI
10 Januari 2025