Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

JL. Patih Nambi XII No.5, Desa Ubung Kaja, Denpasar Utara

Call:081353114888

redaksi@baliberkarya.com

Empat Zodiak Ini Terlahir Sebagai Pengusaha Sukses. Apa Saja?

Senin, 15 Agustus 2016

Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

Ilustrasi/Ist

IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baliberkarya.com-Internasional. Di antara kedua belas rasi zodiak, ternyata ada beberapa zodiak yang terlahir sebagai seorang pengusaha. Tanda-tanda ini ditunjukkan dengan kemampuan orang-orang yang terlahir di zodiak tertentu dalam mengembangkan suatu usaha yang sukses. Kemampuan yang dimaksud adalah berani ambil risiko dan konsisten dalam menjalankan bisnisnya.

 
 
 
Mengutip dari The Horoscope.org, orang-orang yang terlahir dari zodiak ini selalu berani melangkah keluar dari zona nyaman mereka untuk mencapai kesuksesan. Anda penasaran apakah zodiak Anda termasuk sebagai pengusaha sukses? Berikut daftar 4 zodiak yang terlahir sebagai pengusaha sukses:
 

 

1. Capricorn

Rasi bintang yang dilambangkan dengan gambar kambing ini cocok dengan karakter orang-orangnya. Kambing, terutama kambing gunung adalah binatang yang mandiri, dan dengan kemampuannya sendiri mampu menaiki puncak gunung sekalipun.

 

Berdasarkan karakter rasi bintang ini, seorang Capricorn mampu melangkah dari kegagalan yang dialaminya. Hal ini tentunya sesuai dengan karakter yang dibutuhkan seorang pengusaha sukses.

 

Anda yang memiliki rasi bintang Capricorn adalah seorang pekerja keras dan berani mengambil resiko untuk meraih kesuksesan. Faktanya, seorang Capricorn percaya bahwa setiap rintangan yang dialami adalah pembelajaran yang sangat berarti dibandingkan saran dari orang lain.

 

2. Libra

Berbeda dengan Capricorn yang lebih berusaha mandiri, Libra adalah karakter pemimpin sebuah bisnis sukses. Seorang Libra menyadari bahwa meraih kesuksesan adalah hasil kerja tim, bukan kerja sendiri-sendiri.

 

Libra selalu berusaha menganalisa kemampuan setiap anggota bisnisnya, dan membentuk tim yang kompak dalam meraih kesuksesan. Libra juga orang yang percaya diri, dan mudah bergaul dengan orang lain, sehingga mudah mendapatkan pekerjaan atau rekan bisnis.

 

3. Cancer

Mungkin banyak orang yang tidak menyangka karakter pendiam dan tertutup dari Cancer ternyata membawa kesuksesan bagi seorang Cancer. Seorang Cancer selalu berusaha mencari apa passion mereka, dan ketika mereka sudah mengerjakan apa yang mereka senangi, tidak ada yang bisa menghentikan mereka hingga mereka sukses.

 

Seorang Cancer juga adalah pribadi yang tidak bisa move on dari masa lalunya. Hal ini bukan berarti tidak baik, Cancer selalu berusaha melihat kesalahan di masa lalunya dan mencoba untuk memperbaiki diri dan mencegah kesalahan itu terulang kembali.

 

4. Aries

Berbicara tentang Aries, tentunya berbicara tentang zodiak yang paling pantang menyerah. Aries adalah orang-orang yang selalu berusaha menjadikan ide-idenya dalam tindakan nyata. Selalu bersemangat, dan kepercayaan diri yang tinggi adalah ciri khas dari rasi bintang berlambang domba ini. Aries tidak kenal takut untuk melangkah sendiri mewujudkan ide-idenya.

 

Sebagai seorang pengusaa, Aries punya modal yang cukup, seperti kemampuan komunikasi dan kepercayaan diri untuk menjelaskan ide bisnis kepada para investor. Poin penting di sini, Aries memiliki kepercayaan terhadap ide yang mereka bangun, dan mempunyai tujuan jelas apa yang ingin mereka dapatkan dalam hidup ini. (BB/thehoroscope)


Berita Terkini