Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

JL. Patih Nambi XII No.5, Desa Ubung Kaja, Denpasar Utara

Call:081353114888

redaksi@baliberkarya.com

Pria di Melaya Meninggal Saat Menyelamatkan Keponakannya yang Hendak Bunuh Diri

Selasa, 11 Juni 2024

Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

Ket poto: Lokasi korban jatuh di pohon mangga

IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baliberkarya.com - Jembrana. Seorang pria di Kecamatan Melaya, Jembrana, Bali, meninggal dunia setelah terjatuh dari pohon mangga setinggi 10 meter saat berusaha menyelamatkan keponakannya yang hendak bunuh diri. Peristiwa tragis ini terjadi pada Selasa (11/6/2024) pagi.

Menurut Kapolsek Melaya, AKP I Ketut Sukadana, korban, Wayan R (48 tahun), awalnya berusaha membujuk keponakannya yang berusia 12 tahun untuk turun dari pohon mangga. Namun, nahas, korban terpeleset dan jatuh dari ketinggian 10 meter.

"Korban sempat dilarikan ke Puskesmas Melaya I dalam keadaan kritis dan dirujuk ke RSU Negara, namun dinyatakan meninggal dunia," jelas Sukadana.

Sementara itu, keponakan korban yang hendak bunuh diri, yang masih duduk di bangku SMP, sempat enggan turun dari pohon mangga setelah pamannya meninggal. "Setelah dibujuk oleh kakak dan ibu kandungnya, remaja tersebut akhirnya mau turun dengan sendirinya," terang Sukadana.

Lebih lanjut, Sukadana menjelaskan bahwa keluarga korban dan keluarga pelaku percobaan bunuh diri merupakan kakak beradik. "Keluarga korban menerima dan mengiklaskan meninggalnya korban dan tidak meminta dilakukan autopsi. Pihaknya juga menyampaikan turut berduka cita atas meninggalnya korban," ungkap Sukadana.

Kejadian ini menjadi pengingat bagi kita semua untuk selalu memperhatikan kesehatan mental keluarga, terutama anak-anak, dan segera mencari bantuan jika ada tanda-tanda depresi atau keinginan untuk bunuh diri. (BB)


Berita Terkini