Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

JL. Patih Nambi XII No.5, Desa Ubung Kaja, Denpasar Utara

Call:081353114888

redaksi@baliberkarya.com

Bupati Suwirta Gelar Car Free Day di Kecamatan Banjarangkan

Minggu, 05 Februari 2017

Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

Baliberkarya.com/ist

IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baliberkarya.com-Klungkung. Komitmen Pemkab Klungkung dalam hal ini Bupati I Nyoman Suwirta dalam melaksanakan Car Free Day, Mimbar Aspirasi Gema Santi( MAGS) dan  Mimbar Merah Putih di masing-masing Kecamatan di Kabupaten Klungkung, dengan tujuan untuk bisa berkumpul menpererat rasa persaudaraan, bersatu padu bersama seluruh elemen masyarakat, baik siswa, pegawai dan TNI/Polri, makin kuat dan terus menunjukkan kegiatan-kegiatan inovatif. 
 
Hal itu disampaikan Bupati Suwirta saat membuka Kegiatan Car Free Day di  Kecamatan Banjarangkan, bertempat di Lapangan Umum Banjarangkan, Minggu (5/2/2017).
 
Bupati Suwirta didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Klungkung I Gede Putu Winastra, Camat Banjarangkan, Ida Bagus Mas Ananda beserta seluruh SKPD dan FKPC Banjarangan. Kegiatan  CFD, MAGS, mimbar merah putih yang diadakan di Kecamatan Banjarangkan ini disamping untuk  menumbuhkan dan memotivasi masyarakat agar Program Aksi Gema Santi dapat  menggelora hingga ke kecamatan bahkan sampai ke Desa-Desa.
 
Lebih lanjut Bupati Klungkung juga  menyampaikan kepada seluruh elemen masyarakat yang hadir, terutama untuk anak-anak sekolah  yang mempunyai ide-ide bisa di sampaikan dalam Mimbar Aspirasi ini,didalam penyampaian Aspirasi, pihaknya juga mengimbau kepada semua guru agar jangan memaksakan siswanya untuk membawa tesk,” biarkan mereka bicara sesuai aspirasi mereka,” jelas  Bupati Suwirta.
 
Bupati Suwirta juga meminta Kepada seluruh Masyarakat dan Prebekel yang hadir  diharapkan untuk bisa berbicara ditempat ini untuk menyampaikan semua masalah didesa di Kecamatan Banjarangkan baik itu Infrastruktur, UMKM dan potensi yang ada didesa masing-masing. Karena kegiatan Car Free day akan tetap dilaksanakan setiap hari minggu. 
 
Kegiatan  Car Free Day kali ini diisi dengan berbagai kegiatan diantaranya  senam, Mimbar Aspirasi Gema Santi, Peneyerahan Hadiah kepada Atlit PORKAB untuk  Kecamatan Banjarangkan dan Mimbar Merah Putih yang diisi oleh beberapa siswa dari perwakilan SMP Negeri 1dan 2 Banjarangkan. (BB)


Berita Terkini