Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

JL. Patih Nambi XII No.5, Desa Ubung Kaja, Denpasar Utara

Call:081353114888

redaksi@baliberkarya.com

Akan Diikuti 3 Pasangan Calon, Begini Kemungkinan Skenario di Pilgub DKI!

Jumat, 23 September 2016

Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

detik.com

IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baliberkarya.com-Nasional.!Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta 2017 akan diikuti tiga pasangan calon. Setelah sebelumnya duet Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot Saiful Hidayat, sore ini rencananya Anies Baswedan-Sandiaga Uno dan Agus Yudhoyono-Sylviana Murni akan mendaftar ke KPU DKI Jakarta. 
 
 
Dengan tiga pasangan calon ada dua skenario yang kemungkinan bakal terjadi. Pertama jika ada satu pasangan calon memperoleh 50 persen lebih suara, maka Pilgub DKI berlangsung satu putaran. 
 
 
Namun jika tak ada pasangan yang memperoleh suara di atas 50 persen, Pilgub DKI akan digelar dua putaran. "Kalau calon yang ada tidak meraih suara lebih dari 50%, maka dipastikan akan putaran kedua. Kalau 3 pasang calon dimungkinkan, bukan pasti ada, putaran kedua. Kalau memang tidak ada calon yang meraih suara lebih dari 50%," kata Ketua KPU DKI, Sumarno di kantornya, Salemba, Jakarta Pusat, Jumat (23/9/2016). 
 
 
Pilkada serentak 2017 dilangsungkan di 101 wilayah, termasuk di DKI Jakarta, akan berlangsung pada 15 Februari 2017. Jika tidak ada calon yang memperoleh 50 persen suara, maka dua pasangan calon dengan suara terbanyak akan kembali bertarung dua bulan kemudian.
 
 
 
 
"Nanti kalau ada putaran kedua, kita akan selenggarakan pada tanggal 19 April 2017, kita sudah buat jadwal," ujarnya. 
 
 
Penambahan putaran kedua tentu akan menambah anggaran. Sumarno mengatakan alokasi itu sudah ada, namun tentu akan lebih hemat bila Pilgub DKI 2017 hanya berjalan 1 putaran. 
 
 
"Putaran kedua itu sekitar Rp 100 miliar atau lebih dan kalau tidak ada puturan kedua bisa menghemat Rp 100 miliar," ucap Sumarno. 
 
 
Pasangan calon yang sudah mendaftar ke KPU DKI adalah Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot Syaiful Hidayat pada Rabu (21/9) lalu. Keduanya diusung 4 parpol yaitu PDIP, Golkar, Nasdem, dan Hanura. 
 
 
Sementara itu, hari ini rencananya ada dua pasangan calon yang akan mendaftar Pilgub DKI 2017. Mereka adalah Anies Baswedan-Sandiaga Uno yang diusung Gerindra-PKS dan Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni yang diusung Partai Demokrat, PKB, PPP, dan PAN. (BB/detik)


Berita Terkini