Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

JL. Patih Nambi XII No.5, Desa Ubung Kaja, Denpasar Utara

Call:081353114888

redaksi@baliberkarya.com

Simpan Misteri, Temuan Patung Mirip Dang Hyang Nirarta Diusut Polsekta Jembrana

Kamis, 17 November 2022

Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

Ket poto: Perbekel Perancak I Nyoman Wijana (memegang handphone) beserta para kelian dusun saat menemukan patung mirip Dang Hyang Nirarta di pantai Perancak

IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baliberkarya.com – Jembrana. Temuan patung yang diduga berwujud Dang Hyang Nirarta yang berukuran kurang lebih tinggi 55 cm, lebar 20 cm terlihat masih baru dan pertama kali ditemukan oleh Perbekel Perancak dipinggir pantai Banjar Dangin Berawah,Desa Perancak, Jembrana pada hari Rabu (16/11/2022) sekira pukul 09.00 wita masing menyimpan misteri

Menurut dugaan awal Perbekel Perancak I Nyoman Wijana mengatakan patung yang mirip Dang Hyang Nirartha (Bhatara Saktu Wau Rauh) tersebut ada 2 alternatif, yang pertama diduga mungkin ada orang sengaja menaruh patung tersebut untuk bayar sesangi (bayar janji)

“Alternatif kedua mungkin saja yang menaruh patung tersebut diduga mencuri disuatu tempat dan disembunyikan di pantai Perancak. Kami sudah menginformasikan kepada pihak kepolisian dan masing menunggu proses lebih lanjut ke kepolisian,” terangnya.

Saat dikonfirmasi awak media Kapolsekta Jembrana Ipti I Putu Budi Santika mengatakan, terkait temuan patung tetrsebut, pihaknya menduga tidak menutup kemungkinan adanya pelanggaran, sementara dari pengecekan fisik terhadap patung tersebut, belum ditemukan adanya dugaan pelanggaran, apakah patung tersebut diambil dari salah satu tempat suci/pura, karena pada fisik patung tidak ada bekas dibongkar (atau pernah dipasang pd suatu tempat),

“Kami nilai patung tersebut masih dalam kondisi baru, artinya patung ini masih dari si pembuat atau dari penjual, namun demikian kami tetap usut dan dalami serta berkordinasi dang aparat adat maupun perbekel Perancak. harapan kami masyarakat tidak gaduh, dan kami harap masyarakat lebih waspada dang maraknya pencurian pratima pada tempat suci. Kamis (17/11/2022). (BB)

 


Berita Terkini