Tirtawan 'Pahlawan Penyelamat 98 Miliar Dana Rakyat Bali' Berlabuh ke Golkar, Siap Tarung Ulang Hadapi Somvir
Sabtu, 09 Oktober 2021
Foto: Politisi yang dikenal Pecinta Lingkungan Nyoman Tirtawan
Baliberkarya.com-Denpasar. Salah satu politisi yang dikenal vocal yang dizolimi induk Partai NasDem yakni Nyoman Tirtawan kini secara resmi pindah haluan dan berlabuh di Partai Golkar. Bahkan, politisi asal Desa Bebetin, Kecamatan Sawan, Buleleng ini kini telah resmi memiliki Kartu Tanda Anggota (KTA) dan memakai jaket Partai Golkar.
Politisi yang juga pecinta lingkungan ini tercatat dalam sejarah menjadi pahlawan karena pernah menyelamatkan dana APBD Bali Rp 98 miliar dengan memperjuangkan efisiensi dan transparansi anggaran Pilgub Bali 2018, namun perbuatan mulianya tidak ada penghargaan dari induk partai besutan Surya Paloh tersebut.
"Semua orang nyuruh saya pindah ke Golkar, karena apa? asal mulanya Partai Nasdem khan Partai Golkar jadi kembali ke kawitan lagi. Jadi saya khan tidak bisa mengabaikan aspirasi konstituen saya," ucap TirtawanBali didampingi Ketua Bapilu Golkar Bali Dr. Komang Suarsana, Sekretaris OKK Golkar Bali Kadahi, Wakil Ketua Infokom dan MPO Golkar Bali Iwan Karna dan Pengurus harian Golkar Bali Ketut Nesa saat ditemui usai menerima KTA dan menerima jaket Partai Golkar di Kantor DPD Partai Golkar, Sabtu (9/10/2021).
Tirtawan yang dikenal salah satu kader berprestasi yang pernah mengabdi sebagai Anggota DPRD Bali periode 2014-2019 ini juga beralasan dirinya berteduh ke partai berlambang pohon beringin karena Partai Golkar dinilainya partai yang paling mapan, demokratis, partai besar milik rakyat dan bukan partai milik keluarga.
"Saya jujur aja hampir semua partai bahkan mayoritas menawari saya, tapi karena saya dengan Pak Sugawa Korry soulmate dari dulu semenjak dia menjadi calon bupati di Buleleng rumah saya dijadikan basisnya juga sehingga punya ikatan batinlah," ungkapnya.
"Intinya saya respect dengan Pak Sugawa Korry dan merasa cocok juga. Bahkan istri saya cocok juga dengan istri Pak Sugawa Korry. Saya juga dikasi iming-iming dibidang lingkungan karena saya khan aktivis lingkungan mau bersih-bersihlah," tambahnya.
Tirtawan yang dikenal mantan Anggota Komisi I DPRD Bali ini menjelaskan setelah bergabung Partai Golkar kedepan dirinya apakah maju sebagai wakil rakyat legislatif atau eksekutif. "Kita belum tahu apakah kedepan maju sebagai wakil rakyat legislatif atau eksekutif," jelasnya.
Setelah resmi ber KTA Golkar, Tirtawan mengaku rencananya dirinya akan ditempatkan dalam pengurus DPD Provinsi Partai Golkar. Namun ia mengaku siap apapun yang diperintahkan Partai Golkar yang memerintahkannya, termasuk tarung ulang menghadapi Somvir yang disoroti sebagai politisi asal India.
"Sebagai seorang politisi saya selalu siap bertarung menghadapi Somvier. Intinya saya selalu siap dan mengajak orang Bali sadar jangan sampai Bali dikendalikan orang India,"pungkas Tirtawan yang dikenal sebagai salah satu wakil rakyat yang paling vokal dan konsisten memperjuangkan aspirasi rakyat.
Terkait dengan kepindahan Tirtawan bergabung ke Partai Golkar, Ketua DPD Partai Golkar Bali Dr Nyoman Sugawa Korry mengaku sangat mengapresiasinya. Politisi asal Banyuatis Buleleng ini bahkan mengaku partai yang dipimpinnya kebanjiran politisi yang hendak merapat ke Golkar Bali.
"Saya kira kami apresiasi, tetapi kebijakan kami bukan saja Pak Tirtawan yang masuk Partai Golkar, tapi banyak politisi kini berteduh ke partai berlambang pohon beringin. Kebijakan kami adalah kami tidak akan umumkan karena kita ingin menjaga kondusifitas dan etika. Kami terima banyak, banyak sampai per hari ini bergabung sangat banyak tapi kami tetap tidak akan kami umumkan," tutupnya.(BB).Â