Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

JL. Patih Nambi XII No.5, Desa Ubung Kaja, Denpasar Utara

Call:081353114888

redaksi@baliberkarya.com

Pengukuhan PPMKI Bali, Bupati Tamba Promosikan UMKM dan Wisata Jembrana

Minggu, 20 Juni 2021

Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

Ket poto : Bupati Tamba mencicipi Hasil Karya UMKM Jembrana dan menyuapi Wabup Ipat

IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baliberkarya.com Jembrana - Terpilihnya Kabupaten Jembrana sebagai tuan rumah dalam kegiatan pengukuhan pengurus Perhimpunan Penggemar Mobil Kuno Indonesia (PPMKI) yang dihadiri ratusan penggiat mobil kuno dari seluruh Bali hingga se-Indonesia dan juga sebagai bahan promisi UMKM Jembrana

Kesempatan itu pun tidak disia - siakan Bupati Jembrana I Nengah Tamba. Secara langsung Bupati kelahiran Desa Kaliakah itu mempromosikan wisata dan budaya Jembrana, termasuk UMKM khas Jembrana yang dipusatkan di Wantilan Pura Jagatnata, Jembrana, Minggu (20/6/2021).

Bupati Nengah Tamba mengatakan kegiatan pengukuhan PPMKI Bali yang dipusat di Kabupaten Jembrana itu merupakan suatu hal yang tidak lepas dari pertemanannya bersama Ketua PPMKI Pusat.

“Hari pelantikan Pengurus Persatuan Penggemar Mobil Kuno Indonesia ( PPMKI) Jembrana dipilih sebagai tempat Pengukuhan PPMKI kedepan, jadi atas persahabatan dan perteman yang baik jadinya Jembrana yang dipilih,”ungkap Bupati Tamba

Bupati Tamba menyebut ada 8 titik yang dikunjungi rombongan PPMKI di Jembrana. Dikatakannya tidak semua kumpul di Aula Pura Jagatnata Jembrana, untuk mengantisipasi melubernya pengunjung, untuk itu sisanya mengunjungi beberapa tempat wisata yang ada di Jembrana.

”Dikarenakan yang hadir hari ini lebih dari 400 mobil dan kami tidak bisa mengumpulkan disini, kami harus menjaga prokes kesehatan. Yang mengikuti pelantikan hari ini hanya tokoh dan pengurus PPMKI yang akan dilantik,”kata Bupati Tamba

Selain itu, ditambahkan Tamba kehadiran mereka ke Jembrana juga tidak disia - siakannya, Ia juga memperkenalkan seluruh karya dari pada kreatifitas UMKM kita yang ada di Jembrana kepada para peserta mobil antik.

”Jika kemarin kita sudah mencoba makanan tradisional bernama bedetan kocing yang ada di Desa Perancak ternyata hari ini sudah 1.200 lebih yang order dari seluruh Indonesia bahkan ada dari Negara Hongkong yang minta,”ujarnya.

Menurutnya, khusus hari ini ia juga menyediakan kreatifitas anak muda Jembrana yang tidak ada ditempat lain bernama arak pala yang nama Bali nya pala itu buah jebugarum ini hanya ada di Jembrana, Seni Jegog, Mekepung dan sekarang arak pala hanya ada di Jembrana.

“Kedepan untuk memperkenalkan produk kreatifitas UMKM dengan cara seperti ini, setiap ada kunjungan acara kita akan perkenalkan produk UMKM kita ini, untuk market placenya juga kita sudah mulai dan incubatornya ada di PLUT biar satu pintu kita, biar satu pintu kalau mau UMKN hanya ada di PLUT,” Imbuhnya.

Sementara itu Wakil Bupati Jembrana I Gede Ngurah Patriana Krisna menambahkan, dengan adanya pengukuhan pengurus PPMKI ini diharapkan pemerintah juga perlu melestarikan mobil antik seperti ini.

“Selain untuk melestarikan mobil kuno yang mempunyai sejarah masa lampau agar bisa bersinergi dengan pengusaha bengkel terutama UMKM yang di Jembrana sehingga prekonomian bisa berjalan,” jelasnya. (BB)


Berita Terkini