Tinjau Pelaksanaan MPLS, Wagub Sudikerta Tekankan Pengamalan Empat Konsensus Indonesia
Kamis, 13 Juli 2017
Humas Provinsi Bali
IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI
GOOGLE NEWS
Baliberkarya.com - Denpasar. Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) merupakan program tahunan masing-masing sekolah yang menjadi tahap awal bagi siswa didik baru untuk mengenali sekolah yang dimasukinya. Dalam kesempatan ini, Wakil Gubernur Bali, I Ketut Sudikerta melakukan peninjauan beberapa sekolah di Bali yaitu SMK N 1 Denpasar, SMAN 1 Mengwi dan SMAN 2 Tabanan, Kamis, (13/7).
Pada kesempatan tersebut Sudikerta menegaskan bahwa MPLS adalah kegiatan yang wajib dilakukan supaya anak-anak di sekolah tersebut dapat lebih mengenali sekolah mereka lebih dalam, mulai dari lingkungan di dalam maupun di luar lingkungan sekolah sehingga setiap siswa timbul rasa memiliki dan menjaga nama baik sekolahnya akan lebih kuat.
Lebih lanjut Sudikerta berharap agar siswa-siswi nantinya bisa sukses dalam meniti karir setelah menyelesaikan pendidikan dan tetap mengamalkan empat konsensus Indonesia, yaitu : Pancasila, Undang-Undang Dasar 1945, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika.
BACA JUGA :
Pihaknya juga menyampaikan beberapa poin penting untuk diperhatikan yaitu manajemen sekolah, mulai dari kontrol anggaran, pengelolaan SDM, peraturan yang dibuat, hingga administrasi sekolah yang harus tercatat dengan baik. Tidak kalah penting bagaimana membangun hubungan yang harmonis dalam setiap pelaksanaan tugas.
Kepala SMKN 1 Denpasar, I Ketut Suparsa, menyatakan sangat bangga dan berterimakasih atas peninjauan pelaksanaan MPLS oleh Wakil Gubernur Bali. Pihaknya berharap kunjungan ini dapat memberikan dampak positif dan motivasi bagi sekolah agar dapat lebih meningkatkan prestasi yang membanggakan bagi Provinsi Bali. (BB/prov)
Berita Terkini
Berita Terkini
Pemkot Denpasar Imbau Warga Beli LPG 3 Kg di Pangkalan Resmi
10 Januari 2025
Audiensi Bersama Dirjen Guru dan Tenaga Kependidikan
10 Januari 2025
Bappebti Serahkan Pengawasan Aset Kripto ke OJK dan BI
10 Januari 2025