Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

JL. Patih Nambi XII No.5, Desa Ubung Kaja, Denpasar Utara

Call:081353114888

redaksi@baliberkarya.com

Tolong Segera Diperbaiki!‎ Jalan Desa ini Nyaris Putus Akibat Abrasi

Selasa, 08 November 2016

Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

Baliberkarya.com

IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baliberkarya.com-Jembrana. Abrasi di pesisir pantai Yehembang yang berlokasi di Banjar Pasar, Desa Yehembang, Kecamatan Mendoyo, Jembrana saat ini sudah sangat parah.
 
Abrasi di pesisir ini terjadi lantaran sejak sebulan belakangan ini gelombang pasang terus menerjang, dengan ketinggian ombak mencapai 5 meter lebih.
 
Akibatnya, disamping menghancurkan tanggul pengaman pantai sepanjang 300 meter, abrasi tersebut juga mengkikis pesisir hingga mengancam keberadaan Setra (kuburan) serta mengancam belasan rumah warga.
 
 
Bahkan kini akses jalan desa yang menghubungkan pasar Yehembang menuju Setra dan Pura Rambut Siwi nyaris putus. Jarak antara jalan desa dengan bibir pantai saat ini hanya tinggal kurang satu meter. Bahkan di timur setra jarak antara jalan dengan bibir pantai hanya tinggal 15 cm.
 
"Jika abrasi ini tidak segera ditangani pada Tilem (bulan mati) dan Purnama mendatang kami pastikan jalan akan jebos dan putus," ujar Ketut Naya, salah seorang warga setempat, Selasa (8/11/2016).
 
Jika jalan desa tersebut akan putus, disamping akses menuju Pura Rambut Siwi dari pasar Yehembang akan putus juga akan mengancam keberadaan sawah-sawah milik warga.
 
"Kami minta ini menjadi perhatian serius dari pihak pemerintah agar segera mengatasi abrasi ini. Kami tidak ingin kejadian yang dulu terulang lagi dimana Setra jebol," harapnya.
 
Sementara itu, Perbekel Yehembang Made Semadi dikonfirmasi membenarkan kondisi tersebut. Pihaknya telah melaporkan masalah tersebut berulang-berulang kepada Pemkab Jembrana termasuk kepada DPRD Jembrana agar segera mendapat penanganan.
 
"Disamping itu kami bersama warga juga telah bergotong royong memasang penghalang dengan karung pasir dan mengurug lokasi yang terkena abrasi dengan material untuk mengurangi gempuran ombak, sambil menunggu perbaikan dari pemerintah," tutupnya. (BB)


Berita Terkini