KMP Samudra Utama Kandas di Pelabuhan Gilimanuk Akibat Angin Kencang

  06 Mei 2024 PERISTIWA Jembrana

Ket poto: KMP Samudra Utama yang kandas di Pelabuhan Gilimanuk

IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baliberkarya.com – Jembrana. Kapal Motor Penumpang (KMP) Samudra Utama kandas di areal LCM Pelabuhan Gilimanuk pada Senin (6/5/2024) sekira pukul 03.00 WITA akibat angin kencang di Selat Bali.

Menurut Kapolsek Kawasan Pelabuhan Gilimanuk Kompol I Komang Mulyadi, KMP Samudra Utama sebelumnya melakukan muatan di Pelabuhan Gilimanuk untuk menuju Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi.

"Sekitar 100 meter dari bibir pantai, kapal itu terseret arus dan angin kencang yang menyebabkan kapal itu kandas di karang," kata Kompol Mulyadi.

KMP Samudra Utama membawa 13 unit kendaraan, terdiri dari 1 unit sepeda motor, 1 unit kendaraan kecil, 2 unit truk, 6 unit truk besar, dan 3 unit kendaraan tronton. (BB)