Penumpang Panik, Truk Barang Keluarkan Asap diatas KMP Trisakti Adinda
Minggu, 02 Maret 2025

Ket foto : Truk tronton terbakar dibagian muatan berhasil dievakuasi dari atas kapal
Baliberkarya.com - Jembrana. Kepulan asap yang tiba-tiba muncul dari sebuah truk tronton di atas kapal KMP Trisakti Adinda, Minggu (2/3) pagi, sempat membuat panik para penumpang yang hendak berlabuh di Dermaga LCM Pelabuhan Gilimanuk, Bali. Insiden ini terjadi saat kapal sedang melakukan manuver untuk sandar.
Menurut keterangan nahkoda kapal, Huda Ashabul Y, kepulan asap mulai terlihat sekitar pukul 09.25 wita saat kapal sedang melakukan manuver menuju dermaga. “Saat itu petugas petugas kami langsung mengambil langkah awal dengan menyalakan sprinkler dan hydrant guna mencegah potensi kebakaran yang lebih besar,” terangnya.
Sementara Kapolsek Kawasan Pelabuhan Gilimanuk, Kompol I Komang Mulyadi membenarkan kejadian tersebut. Ia menuturkan, saat kapal sandar sekitar pukul 09.30 wita, truk tersebut langsung dievakuasi untuk penanganan lebih lanjut. “Kendaraan diarahkan ke jalan depan pos ojek Pelabuhan Gilimanuk untuk dilakukan pembongkaran muatan dan pemadaman lebih lanjut menggunakan hydrant yang tersedia di pelabuhan,” jelasnya.
Setelah barang dalam truk dibongkar, lanjut Mulyadi, dilakukan pemadaman dan sekira pukul 10.00 wita api sudah berhasil dipadamkan. “Berkat respons cepat dari seluruh pihak, api tidak sempat membesar dan tidak ada korban dalam kejadian ini. Adapun penyebab kebakaran, sampai saat ini masih dalam penyelidikan. Sumber asap pertama kali terlihat dari bagian belakang kiri bawah tempat tumpukan barang paket muatan truk,” ungkapnya.
Saat ini, kendaraan masih berada di lokasi evaluasi dengan pengawasan ketat dari pihak berwenang. Situasi di Pelabuhan Gilimanuk terpantau dalam keadaan kondusif. “Kami mengimbau para pengguna jasa pelayaran, khususnya pengangkut barang, agar selalu memastikan kondisi kendaraan dan muatan sebelum melakukan perjalanan guna menghindari insiden serupa di kemudian hari,” pungkasnya. (BB)
Berita Terkini
Berita Terkini


Berita Terpopuler


