Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

JL. Patih Nambi XII No.5, Desa Ubung Kaja, Denpasar Utara

Call:081353114888

redaksi@baliberkarya.com

Mahasiswa FK Unud Kembali Ukir Prestasi di Ajang Internasional

Senin, 27 November 2023

Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Udayana yang menjadi Poster Presenter dan Travel Grant Awardee pada 1st Thailand Hub of Talent for Cancer Immunotherapy International Meeting di King Chulalongkorn University Hospital, Bangkok, Thailand.

IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baliberkarya.com-Denpasar. Prestasi membanggakan datang dari mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Udayana yang menjadi Poster Presenter dan Travel Grant Awardee pada 1st Thailand Hub of Talent for Cancer Immunotherapy International Meeting di King Chulalongkorn University Hospital, Bangkok, Thailand.

Prestasi ini diraih oleh I Gede Wikania Wira Wiguna, I Gede Krisna Arim Sadeva, Christo Timothy Mamangdean, dan Putu Mirah Wahyu Subagia Putri. Event ini diikuti oleh beberapa negara dengan total 26 poster dan 5 diantaranya medapatkan travel grant. 

Dari keseluruhan Travel Grant Awardee, delegasi Universitas Udayana mendapatkan 3 dari 5 travel grand untuk mempresentasikan karyanya. Tim Fakultas Kedokteran Universitas Udayana di bawah bimbingan Dr. dr. Desak Made Wihandani, M.Kes dan dr. I Gede Putu Supadmanaba, M.Sc ini mempresentasikan mengenai aspek efikasi dan keamanan dari terapi Chimeric Antigen Receptor T Cell (CAR-T Cell) sebagai tatalaksana kanker. 

Chimeric Antigen Receptor T Cell (CAR-T Cell) merupakan terapi kanker berbasis sel dan modifikasi genetik yang dapat membuat sel T mengekspresikasi reseptor tertentu yang dapat menargetkan sel kanker. Terapi berbasis CAR-T Cell ini dapat menjadi terobosan baru dalam tatalaksana kanker mengingat berbagai tantangan yang dihadapi dalam penanganan pasien kanker dengan terapi konvensional saat ini. 

Melalui pencapaian ini, diharapkan studi mengenai CAR-T Cell di Indonesia, khususnya di Fakultas Kedokteran Universitas Udayana akan semakin gencar dilakukan untuk kemajuan penelitian di lingkungan Fakultas Kedokteran Universitas Udayana.(BB).

Sumber: https://www.unud.ac.id/in/berita-fakultas4035-Mahasiswa-Fakultas-Kedokteran-Universitas-Udayana-Kembali-Mengukir-Prestasi-di-Ajang-Internasional.html


Berita Terkini