Mimih Dewa Ratu! Dirumorkan Pilih Kasih, Kejari Kumpulkan Wartawan Jembrana Dalam Kopi Morning
Selasa, 28 Februari 2023
Baliberkarya
Baliberkarya.com – Jembrana. Kejaksaan Negeri Jembrana mengumpulkan semua wartawan di Kabupaten Jembrana untuk menepis rumor tak sedap yang menyebut bahwa kejaksaan membatasi atau pilih kasih dalam melayani para jurnalis. Dalam acara "Kopi Morning" yang diadakan di Aula Kejari Jembrana, Selasa (28/2/2023).
Kejari Jembrana Salomina Meyke Saliama bersama jajaran Kasi Datun, Kasi Intel Kasi Pidsus dan Kasi Barang bukti menegaskan bahwa pihaknya tidak pernah mendelegasikan tugas yang membatasi atau pilih kasih terhadap wartawan.
"Saya tidak pernah mendelegasikan seperti itu, kok isunya bahwa kami membatasi atau pilih kasih, apalagi cenderung kepada satu wartawan tertentu saja, tidak ada seperti itu, tidak ada delegasi seperti itu," tegas Meyke.
Kejari Jembrana sengaja mengundang seluruh wartawan yang ada di Kabupaten Jembrana untuk memperkenalkan diri serta jajaran yang baru. Meyke juga menegaskan bahwa seluruh wartawan yang ingin melakukan tugas jurnalistik atau memberikan masukan-masukan yang membangun dapat menghubungi Kasi Intel atau Kasi lainnya agar semua pemberitaan dapat disampaikan melalui satu pintu.
Baca juga:
Pertama di Bali, Pelayanan Sidang Isbat Terpadu, Permudah Pengesahan Nikah Warga Jembrana
"Pemberitaan nantinya bisa lewat saya sendiri atau Kasi Intel serta Kasi lainnya, silahkan kami tetap akan layani, jika tidak tatap muka atau ketemu langsung, cukup telepon ke saya, pasti saya angkat, terlebih sekarang sudah tahu semua, wajah nama termasuk medianya masing-masing," ujar Meyke.
Dirinya juga mengajak para wartawan untuk memberikan masukan-masukan yang membangun dan memastikan bahwa tidak ada dusta di antara mereka. "Fungsi kami sebagai pelayan masyarakat. Terkait menyangkut tentang kejaksaan, sebelumnya juga bisa dikonfirmasi ke kami," tambahnya.
Dengan adanya acara "Kopi Morning" ini, diharapkan hubungan antara kejaksaan dan para wartawan di Kabupaten Jembrana semakin dekat dan terjalin dengan baik. (BB)