Bahas Kerja Sama, Fakultas Ilmu Kesehatan UPN Veteran Jakarta Kunjungi Prodi Fisioterapi FK Unud
Jumat, 18 November 2022
Program Studi Sarjana Fisioterapi dan Profesi Fisioterapi menerima kunjungan Benchmarking serta pembahasan kerja sama antara Fakultas Kedokteran Universitas Udayana dengan Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran Jakarta
Baliberkarya.com-Denpasar. Program Studi Sarjana Fisioterapi dan Profesi Fisioterapi menerima kunjungan Benchmarking serta pembahasan kerja sama antara Fakultas Kedokteran Universitas Udayana dengan Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran Jakarta, bertempat di ruang sidang Prof. dr. I G N G Ngoerah, Gedung FK, Denpasar. (18/11/2022).
Tujuan kedatangan tim benchmarking ini diantaranya membahas: 1) Kerjasama tridharma perguruan tinggi berbasis Pentahelix, 2) Peningkatan capaian luaran penelitian dan pengabdian masyarakat, 3) Peningkatan capaian Indikator Kinerja Utama dan perjanjian kinerja, 4) Peningkatan poin akreditasi, 5) Terjalinnya Kerjasama program Merdeka Belajar Kampus Merdeka, dan 6) Terjalinnya Kerjasama pendampingan dalam pendirian program studi profesi fisioterapi.
Tim dari Fakultas Ilmu Kesehatan UPN Veteran Jakarta yang dipimpin langsung oleh Dekan, Prof. Dr. drg. Wahyu Sulistiadi, MARS., disambut oleh Wakil Dekan Bidang Akademik dan Perencanaan FK Unud, Dr. dr. I Gede Eka Wiratnaya, Sp.OT (K)., Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Informasi, Prof. dr. I Md. Ady Wirawan, MPH., Ph.D dan Koordinator Program Studi Sarjana dan Profesi Fisioterapi, Dr. dr. Agung Wiwiek Indrayani, S.Ked., M.Kes.
Baca juga:
Kembangkan Pembelajaran, FK Unud dan Fakultas Kobe Jepang Gelar International Exchange Program
Pada kesempatan ini, Dr. Wiwiek menyampaikan bahwa Fisioterapis saat ini menjadi kebutuhan bagi masyarakat, sehingga kedepannya Program Studi Fisioterapi akan mendirikan program magister baik bagi yang akademik maupun profesi.
Sementara Dr. Eka dalam sambutannya menyampaikan terimakasih atas kepercayaannya menjadikan Fakultas Kedokteran Unud sebagai tempat kunjungan Benchmarking , beliau juga menjelaskan mengenai sekilas profil FK Unud dan rencana ke depan untuk pengembangan institusi.
Acara kunjungan benchmarking dilanjutkan dengan sesi diskusi, penyerahan cinderamata, serta kunjungan untuk melihat sarana prasarana yang dimiliki oleh Program Studi Sarjana Fisioterapi dan Profesi Fisioterapi Universitas Udayana.
Pada kesempatan ini, turut serta hadir dari Fakultas Ilmu Kesehatan UPN Veteran Jakarta diantaranya Taufik Maryusman, S.Gz, M.Pd. M.Gizi (Wakil Dekan Bidang Akademik), Sugianto, SE.MM (Wakil Dekan Bidang Umum dan Keuangan), Ns. Santi Herlina, MKep, Sp.Kep.,MB (Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan & Kerjasama), Agustiyawan, SST.FT, M.Fis., Ftr. ATFO (Kajur Fisioterapi), Heri Wibisono, AMdFT., S.Pd. M.Si. AIFO (Kaprodi Fisioterapi Program Sarjana), Farahdina Bachtiar, S.Ft.,Physio. M.Sc (Kaprodi Fisioterapi Program Diploma Tiga), beserta para dosen dan tenaga kependidikan.
Sementara dari FK Unud, turut hadi dalam acara ini diantaranya Ketua Departemen Fisioterapi, Ftr. Ari Wibawa, S.St.Ft., M.Fis., Dr. Ni Wayan Tianing, S.Si., M.Kes., serta staf dosen Program Studi Sarjana Fisioterapi dan Profesi Fisioterapi.(BB).