Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

JL. Patih Nambi XII No.5, Desa Ubung Kaja, Denpasar Utara

Call:081353114888

redaksi@baliberkarya.com

Kunjungi Lansia dan Disabilitas Ny. Antari Jaya Negara Kembali Serahkan Bantuan Kursi Roda

Selasa, 07 Desember 2021

Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

Ket poto : Ketua K3S Kota Denpasar Ny. Sagung Antari Jaya Negara serahkan bantuan kursi roda kepada lansia dan disabilitas

IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baliberkarya.com - Denpasar, Penyerahan bantuan lansia dan disabilitas kembali dilaksanakan Ketua Koordinator Kegiatan Sosial Kesejahteraan Sosial (K3S) Denpasar, Ny. Sagung Antari Jaya Negara bersama Wakil Ketua Ny. Ayu Kristi Arya Wibawa, Selasa (7/12) di Kecamatan Denpasar Timur. 

Sebagai mitra Pemkot Denpasar dalam bidang sosial K3S Denpasar gencar melaksanakan kegiatan penyerahan bantuan alat kesehatan kepada warga masyarakat yang membutuhkan serta mendapatkan dukungan dari para donatur yang ada. 

Menurut Ny. Sagung Antari Jaya Negara, kegiatan ini menjadi agenda rutin K3S Denpasar dalam membantu masyarakat yang membutuhkan alat kesehatan. Langkah ini juga didukung pihak swasta, BUMN dan lembaga lainnya melalui dana  Coorporate Social Responsibility (CSR) dan pihak donatur dari Lembaga perbankan, swasta, komunitas hingga BUMN. “Kami sangat merasa bersyukur dalam situasi pandemic saat ini, pihak donatur melalui CSR  sangat antusias turut serta membantu masyarakat yang membutuhkan bantuan alat kesehatan,” ujarnya. 

Tentu langkah  ini sinergitas bersama dalam kegiatan sosial sangat dibutuhkan dalam penanganan permasalahan sosial di Kota Denpasar. Penyerahan bantuan berupa alat kesehatan seperti kursi roda, tongkat, alat bantu dengar hingga sembako. Terlebih dalam masa pandemi saat ini gerakan bersama dalam kegiatan sosial dapat terus berlanjut yang diharapkan bantuan yang diserahkan kepada lansia dan disabilitas dapat bermanfaat dalam menjalani kehidupan sehari-hari dirumah. "Kehadiran kami saat ini dalam sinergitas program dari Dinas Sosial dan donatur yang menyerahkan bantuan lima buah kursi roda  ini dapat memberikan semangat dalam mengisi hari- hari di rumah sembari melaksanakan kegitan dalam menunjang kesehatan seperti berjemur dan aktivitas lainnya. 

Sementara salah satu penerima bantuan kursi roda Ni Wayan Rimpen  dari Lingkungan Banjar Kepisah Sumerta Kelod menyampaikan ucapan terima kasih kepada K3S Denpasar, dan semua pihak donatur yang telah memberikan bantuan kursi roda. "Bantuan ini sangat bermanfaat bagi saya untuk mengisi kegiatan dirumah yang saat ini telah beranjak usia lansia," ujarnya.


Berita Terkini