Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

JL. Patih Nambi XII No.5, Desa Ubung Kaja, Denpasar Utara

Call:081353114888

redaksi@baliberkarya.com

Dewa Ratu! Diduga Permintaan Anak Terlalu Tinggi, Ayah Nekad Gantung Diri

Rabu, 02 Juni 2021

Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

Ket poto, speda motor korban

IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baliberkarya.com Jembrana - Diduga akibat ulah anaknya setiap dibelikan mobil dan sepeda motor selalu mengatakan barang tersebut hilang, dan sekarang anaknya meminta mobil truk, sehingga ayahnya nekat gantung diri.

Adapun korban bernama Ketut Sumerta (49), alamat Banjar Adnyasari, Desa Ekasari Melaya, Jembrana mengakhiri hidupnya di pohon kakao dengan cara gantung diri di kebun milik I Made Damen. Rabu (02/06).

Penuturan salah satu kerabat korban I Kadek Budiantara, dirinya melihat korban sudah dalam keadaan tergantung di pohon kakao dan dirinya langsung melaporkan keadaan tersebut ke pada warga sekitar.

Saat dikonfirmasi terkait hal tersebut Kapolsek Melaya H.Anwar Sasmito S.MH membernarkan kejadian tersebut, dilokasi korban tergantung terdapat sepeda motor Honda Vario,

"Sementara dibagasi depan sepeda ditemukan botol minuman aqua yang di dalamnya berisi miras jenis arak. Menurut keterangan dari keluarga korban, diduga korban depresi akibat ulang anaknya," ujar Sasmito.

Korban meyanyangi anaknya, lanjut Sasmito, sampai menuruti permintaan anaknya seperti, anaknya minta dibelikan motor Honda Scoopy, Yamaha N Max, mobil Suzuki Karimun, dan kendaraan L300.

"Disaat ayahnya bertanya keberadaan kendaraan dan speda motornya, oleh anaknya mengaku semua dikatakan hilang, tidak sampai disitu anaknya juga meminta dibelikan mobil truk," ucapnya.

Akibat hal tersebut korban diduga depresi dan nekat gantung diri, korban dikatakan selalu diam serta tidak pernah menceritakan kepada siapapun terkait permasalahanya.

Atas kejadian tersebut keluarga korban mengiklaskan kematian korban, dan jenasah masih dititipkan di RSU Negara menunggu hasil musyawarah keluarganya," tutup Sasmita.


Berita Terkini