Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

JL. Patih Nambi XII No.5, Desa Ubung Kaja, Denpasar Utara

Call:081353114888

redaksi@baliberkarya.com

Dukung Atlet 'Mendoyo Cricket Club' Berprestasi, Pegadaian Denpasar Bantu Sarana Olahraga Cr

Kamis, 19 Desember 2019

Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

Baliberkarya

IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baliberkarya.com-Denpasar. PT Pegadaian (Persero) Kanwil VII Denpasar menyerahkan bantuan sarana olahraga cricket senilai Rp 50 juta kepada Mendoyo Cricket Club Jembrana di Kantor PT Pegadaian (Persero) Kanwil VII Denpasar, Renon, Kamis (19/12/2019). 
 
 
Bantuan diserahkan kali ini Vice President PT Pegadaian (Persero) Kantor Area Denpasar I Made Swandana mewakili Pemimpin Wilayah PT. Pegadaian (Persero) Kanwil VII Denpasar, Nuril Islamiah dan diterima langsung Pembina Mendoyo Cricket Club Jembrana Putu Agus Arimbawa bersama sejumlah atlet.
 
Adapun bantuan sarana olahraga cricket ini berupa bat kayu putra (2 buah), bat kayu putri (2 buah), sarung tangan penjaga wicket (2 pasang), sarung tangan pemukul bola (8 pasang), bola soft (30 buah), bola semi hard (20 buah), bola hard (20 buah), alat plastik untuk pemula (8 set), pelindung kaki (8 pasang).
 
Terkait bantuan ini, Vice President PT Pegadaian (Persero) Kantor Area Denpasar I Made Swandana menyatakan bantuan ini sebagai bentuk dukungan dan aksi nyata Pegadaian dalam ikut memajukan olahraga di Bali. Ia berharap dengan bantuan sarana olahraga ini semangat dan motivasi berlatih para atlet meningkat sehingga prestasi atlet cricket di Jembrana dapat digenjot lagi.
 
"Pegadaian juga turut bisa memasyarakatkan olahraga cricket di Jembrana dan Bali umumnya serta ikut membantu mahirkan atlet cricket hingga meningkatkan prestasi mereka," ucap Made Swandana didampingi Humas PT Pegadaian (Persero) Kanwil VII Denpasar, Made Mariawan.
 
 
Made Swandana menjelaskan bantuan sarana olahraga ini sebenarnya bukan yang pertama kali diberikan Pegadaian sebagai bentuk CSR (Corporate Social Responsibility) di bidang pendidikan dan olahraga. Sebelumnya bantuan sarana olahraga juga diberikan untuk cabang olahraga (cabor) lain seperti bulu tangkis dan tenis.
 
"Tahun depan bantuan serupa juga kami gulirkan sesuai dengan proposal yang masuk," jelas Made Swandana seraya mengakui hal ini akan berpengaruh positif terhadap citra dan nama baik Pegadaian di masyarakat.
 
Sementara itu, Pembina Mendoyo Cricket Club Jembrana Putu Agus Arimbawa mengapresiasi kepedulian Pegadaian terhadap pengembangan olahraga cricket di Bali khususnya di Jembrana. 
 
"Terima kasih dukungan Pegadaian agar olahraga cricket bisa berkelanjutan dan membantu bangun Jembrana lewat olahraga," kata Arimbawa mewakili Ketua Mendoyo Cricket Club Gede Suta.
 
Menurutnya, saat ini salah satu kendala untuk memajukan olahraga ini adalah mahalnya sarana atau peralatan olahraga cricket. Klub cricket dan sekolah-sekolah juga sangat minim peralatan olahraga ini. Karenanya pihaknya merasa bersyukur dengan adanya bantuan dari Pegadaian ini dan akan menjadikan bantuan motivasi untuk lebih meningkatkan prestasi para atlet cricket di Jembrana.
 
 
"Ini ibarat tanaman yang berharap jatuhnya air. Akhirnya airnya datang di Pegadaian. Bantuan ini luar biasa dan jadi motivasi kami untuk kejar prestasi," ungkap Arimbawa.
 
Saat ini di Jembrana ada sekitar 200 lebih atlet cricket yang tersebar di sekolah-sekolah (SMP, SMA/SMK) dan sejumlah club cricket. Khusus di Mendoyo Cricket Club Jembrana ada 50-an atlet. Sayang sejauh ini atlet cricket di daerah ini belum bisa banyak meraih prestasi. 
 
Namun ke depan ditargetkan bisa lebih berkiprah baik di lokal maupun nasional. Termasuk agenda yang paling dekat diharapkan para atlet bisa masuk tim cricket untuk berlaga di PON (Pekan Olahraga Nasional) Papua Tahun 2020.
 
"Kami targetkan beberapa atlet masuk seleksi PON bahkan agar bisa juga masuk tim nasional," tutup Arimbawa.(BB).


Berita Terkini