Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

JL. Patih Nambi XII No.5, Desa Ubung Kaja, Denpasar Utara

Call:081353114888

redaksi@baliberkarya.com

Sebelum Jasadnya Dikubur di Kebun, Suarningsih Diduga Kuat 'Dihabisi' dalam Mobil

Senin, 23 September 2019

Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

istimewa/dok

IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baliberkarya.com-Badung. Kanit Reskrim Polsek Kuta Iptu Putu Ika Prabawa membenarkan jika pelaku sekaligus korban bunuh diri I Wayan Sutarsa (42) yang tewas pada Sabtu (21/9) di Jalan Segara Madu Gang Ratna, Kelan, Tuban, Badung adalah pacar dari korban I Gusti Nyoman Suarningsih (32) yang ditemukan telah menjadi mayat di kebun rumah pelaku di Jalan Segara Madu Gang Ratna No.2, Kelan, Tuban, Badung.
 
 
"Benar mereka ini benar pacaran," ungkap Kanit, Senin (23/9).
 
Menurutnya, diduga korban I Gusti Nyoman Suarningsih sebelum dikubur di kebun rumah pelaku, korban dibunuh oleh pelaku I Wayan Sutarsa didalam mobil milik korban. 
 
"Ya, kita temukan bercak darah dalam Mobil Daihatsu Xenia DK 1987 CK milik korban, kuat dugaan korban dibunuh dalam mobil," katanya.
 
Sayangnya, terkait motif pembunuhan tersebut pihaknya tidak bisa menyimpulkan lantaran pelaku telah meninggal dunia.
 
Ket foto : Pelaku I Wayan Sutarsa 
 
 
Namun, pihaknya mengaku masih melakukan pemeriksaan sejumlah saksi. Pasalnya, disatu sisi ada kemungkinan pelaku juga terlibat dalam kasus pencurian mobil di wilayah Gianyar.
 
Hal ini diperkuat dengan temuan barang bukti mobil lain yang terparkir di rumah pelaku yang diduga hasil curian. Selain itu, pelaku juga diketahui telah dilaporkan oleh I Gusti Nyoman Suarningsih atas kasus pengerusakan.
 
"Kita masih lidik untuk melengkapi kasus lainnya setelah itu baru SP3 (Surat Penghentian Penyisiran)," jelas Kanit.
 
 
 
Seperti diberitakan sebelumnya, seorang pria ditemukan tewas dengan kondisi mulut berbusa pada Sabtu (21/9) sekira pukul 10.00 wita pagi. Pria yang diketahui bernama I Wayan Sutarsa (42) ini, diduga tewas dengan menenggak racun setelah membunuh pacarnya I Gusti Nyoman Suarningsih warga Banjar Mambal Kajanan, Desa Abiansemal, Badung.
 
Hal ini diperkuat dengan adanya Surat wasiat yang ditinggalkan pelaku yang isinya pengakuan bahwa dia (pelaku) telah melakukan pembunuhan terhadap pacarnya I Gusti Nyoman Suarningsih. 
 
Selain membunuh, pelaku juga diduga terlibat dalam kasus pencurian mobil. Kasus ini kini ditangani oleh Kepolisian Polsek Kuta.(BB)


Berita Terkini