Ratusan ASN Ikuti Persembahyangan Bersama Piodalan Pura Praja Natha Kantor Walikota Denpasar
Kamis, 15 Agustus 2019
Humas Denpasar
IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI
GOOGLE NEWS
Baliberkarya.com-Denpasar. Ratusan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemkot Denpasar melaksanakan persembahyangan bersama di Pura Praja Natha Kantor Walikota Denpasar. Persembahyangan bersama ini serangkaian piodalan di pura tersebut yang jatuh pada Purnama Sasih Karo Waraspati Wuku Medangsia, Kamis (15/8).
Tetabuhan dan Tari Topeng Wali, Rejang Dewa dari siswi SMPN 1 Denpasar dan Pesantian dari para seniman Kota Denpasar. Piodalan yang diselenggarankan setiap tahun sekali dihadiri Walikota Denpasar, IB. Rai Dharmawijaya Mantra, Wakil Walikota Denpasar I.G.N. Jaya Negara, Sekda Kota Denpasar AAN Rai Iswara.
Tampak hadir pula dalam kesempatan ini, Ketua TP PKK Kota Denpasar, Ny. IA Selly Dharmawijaya Mantra, Ketua WHDI Kota Denpasar, Ny. Antari Jaya Negara, Ketua DWP Kota Denpasar, Ny. Kerti Iswara, serta seluruh Aparatur Pemkot Denpasar melaksanakan persembahyangan bersama. yang dipuput Ida Pedanda Gede Sari Arimbawa Putra Keniten, Griya Sari Tegal.
Walikota Denpasar I.B Rai Dharmawijaya Mantra yang ditemui usai persembahyangan bersama mengatakan bahwa pujawali ini menjadi momentum untuk selalu memanjatkan puji syukur kehadapan Ida Shang Hyang Widhi Wasa dengan selalu melakukan langkah-langkah koordinasi dan komunikasi bersama seluruh Aparatur Pemkot Denpasar dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat Kota Denpasar.
“Dengan pelaksanaan persembahyangan bersama bhakti pujawali di Pura Praja Natha ini mari kita jadikan momentum untuk meningkatkan sradha dan bhakti kepada Tuhan guna mencapai kesejahteraan masyarakat,” ujar Rai Mantra.
Sementara Kabag Kesra Setda Kota Denpasar, Raka Purwantara mengatakan pelaksanaan Piodalan di Pura Praja Natha Kantor Walikota Denpasar setiap satu tahun sekali, untuk persiapan piodalan telah dilaksanakan jauh hari sebelumnya, seperti pembuatan tempat upacara serta beberapa persiapan lainnya yang berkaitan dengan Piodalan kali ini. Pada Piodalan ini juga dipersembahkan pecaruan Panca Sata, serta pelaksanaannya hanya berlangsung sehari yang dilanjutkan dengan upacara mesineb.
Upacara Piodalan ini bermakna untuk menghaturkan terima kasih kepada Ida Sang Hyang Widi Wasa, karena berkat beliaulah semuanya dapat berjalan dengan baik dan lancar. “Kita harus selalu bersyukur dengan menghaturkan yadnya kepada Yang Maha Kuasa,” katanya. Dia berharap segenap pegawai di lingkungan Pemerintah Kota Denpasar dapat melaksanakan tugasnya dengan baik sesuai dengan motto Sewaka Dharma yakni melayani adalah kewajiban. Pada hari yang sama juga dilaksanakan piodalan di Padmasana Gedung Wanita Santhi Graha Denpasar.(BB)
Berita Terkini
Berita Terkini
Pemkot Denpasar Imbau Warga Beli LPG 3 Kg di Pangkalan Resmi
10 Januari 2025
Audiensi Bersama Dirjen Guru dan Tenaga Kependidikan
10 Januari 2025
Bappebti Serahkan Pengawasan Aset Kripto ke OJK dan BI
10 Januari 2025