Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

JL. Patih Nambi XII No.5, Desa Ubung Kaja, Denpasar Utara

Call:081353114888

redaksi@baliberkarya.com

Mimih! Tak Kuat Nanjak Truk Muatan Pasir Jalan Mundur, Robohkan Tiga Tiang Listrik

Minggu, 13 Januari 2019

Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

Istimewa for Baliberkarya

IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baliberkarya.com-Badung. Sebuah mobil truk bernopol DK 9351 F menabrak tiga buah tiang listrik hingga roboh di Jalan Semana menuju Bongkasa, tepatnya di Jembatan Semana, Mambal, Abiansemal, Badung pada Sabtu (12/1) sekira pukul 19.45 wita.
 
 
Kapolsek Abiansemal IB Mertayasa menerangkan, truk tersebut bermuatan pasir dan dikendarai oleh Wayan Mosel (58) asal Baturiti, Tabanan. Diduga, karena tidak kuat menanjak truk berjalan mundur dan menabrak tiang listrik yang berada di lokasi. 
 
"Iya kita duga truk tidak kuat karena jalannya menanjak dan truk itu membawa muatan pasir. Saat jalan tanjakan truknya mundur dan menabrak tiga buah tiang listrik di lokasi hingga roboh," ungkapnya dikonfirmasi Minggu (13/1) malam.
 
 
Akibat peristiwa itu listrik di lokasi langsung padam. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. 
 
 
Pihaknya langsung mengatensi peristiwa tersebut bersama Pusdalops PB BPBD Badung, PLN dan warga sekitar lokasi. 
 
 
Evakuasi cukup memakan waktu yang cukup lama sekitar empat jam, katanya seraya menambahkan kerugian atas kejadian ini kurang lebih Rp20 juta. (BB)
 


Berita Terkini