'Eksodus' Wisatawan Asing Akibat Gempa Lombok, 4 Kapal Ferry Dikerahkan
Selasa, 07 Agustus 2018

Baliberkarya
IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI
GOOGLE NEWS
Baliberkarya.com-Karangasem. Pasca gempa 7.0 SR yang mengguncang Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), ribuan wisatawan membludak untuk eksodus. Terkait ini pihak KSOP Padang Bai Karangasem mengerahkan bantuan empat kapal fery untuk proses evakuasi dari Gili Trawangan, Lombok Utara ke Bali.
Termasuk juga satu unit fastboat cepat juga diperbantukan untuk mengevakuasi sejumlah wisatawan asing yang terlihat cemas karena setiap hari merasakan gempa di Lombok.
Siang tadi sekitar pukul 13.30 Wita, Selasa (7/8) KMP Andika Nusantara tiba dan sandar di Dermaga I Padang Bai dan mengangkut ratusan wisatawan yang dievakuasi.
.jpg)
Selanjutnya tiga kapal Ferry diberangkatkan, diantaranya KMP Madani, KMP Andika Nusantara dan KMP Nuusa Penida serta Perdana Nusantara.
“Ada empat kapal yang mengangkut wisatawan dari Pelabuhan Lembar, satu sudah sandar dan tiga lainnya masih dalam pelayaran,” ungkap Kepala Kantor Syahbandar dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Padang Bai, I Ketut Gede Sudarma, kepada wartawan di Dermaga I, Selasa (7/8).
Diakuinya dari informasi terkahir yang diperoleh pihaknya saat ini Gili Trawangan, Meno dan Gili Air sudah kosong. Dan jika nantinya masih ada wisatawan yang masih tertinggal disana, pihaknya siap mengerahkan kapal ferry untuk evakuasi.(BB)