'Spending Power Golfer' Kuat, Open Tournament IJK Ditarget Jadi 'Calendar Event' Pa
Senin, 02 Juli 2018
baliberkarya
IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI
GOOGLE NEWS
Baliberkarya.com-Badung. Pergelaran 'Open Tournament' Industri Jasa Keuangan (IJK) Bali Golf Club yang kali pertama digelar pada 6-7 Juli 2018 di New Kuta Golf, Pecatu, Kuta Selatan, Badung, Bali diproyeksikan akan menjadi event tahunan.
BACA JUGA : Terungkap Dipersidangan, Pria Pembawa Sabu dalam Anus 10 Kali Bawa Narkotika ke Indonesia
'Open Tournament' Industri Jasa Keuangan (IJK) Bali Golf Club juga ditargetkan masuk didalam calendar of event pariwisata Bali. Bahkan, di tahun berikutnya event ini ditargetkan bertaraf internasional yang diikuti golfer dari seluruh penjuru dunia.
General Manager (GM) New Kuta Golf Bagus Waluyo Kurniadji menjelaskan dalam satu kali melakukan olahraga golf, wisatawan pecinta golf ataupun golfer rata-rata menghabiskan Rp 2,5 juta hanya untuk bermain golf saja. Belum lagi uang yang dihabiskan untuk akomodasi, makan minum ataupun berbelanja. Lama tinggal (lenght of stay) mereka juga lebih lama.
BACA JUGA : Undang 'Wisatawan Berduit', Open Tournament IJK Bali Golf Diproyeksikan Jadi 'Event Internasional'
"Jadi spending power wisatawan pecinta golf atau golfer lebih kuat dan banyak dibandingkan wisatawan biasa yang datang ke Bali untuk menikmati alam budaya. Apalagi Bali juga sudah dikenal sebagai destinasi golf dan biayanya masih tergolong lebih murah dibandingkan destinasi wisata golf lainnya. Apalagi banyak lapangan golf yang bagus," jelas Bagus Waluyo dalam keterangan resminya di New Kuta Golf, Pecatu, Kuta Selatan, Senin sore (2/7/2018).
Dengan kondisi tersebut pihaknya optimis Open Tournament Industri Jasa Keuangan (IJK) Bali Golf Club yang digelar 6-7 Juli 2018 ini berkontribusi positif pada pariwisata Bali. Apalagi jika bisa dilaksanakan bertaraf internasional tahun depan, maka akan lebih banyak wisatawan yang datang ke Bali.
"Kami tentu akan mendukung dari sisi promosi ke luar negeri dengan menggandeng jaringan tour dan travel agen kami di sejumlah negara. Ini (Open Tournament IJK Bali Golf Club-red) akan menjadi event tahunan prestisius di New Kuta Golf," pungkasnya.(BB).