Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

JL. Patih Nambi XII No.5, Desa Ubung Kaja, Denpasar Utara

Call:081353114888

redaksi@baliberkarya.com

Gunung Agung Kembali "Muntahkan" Abu Vulkanik Setinggi 2.000 Meter

Rabu, 06 Desember 2017

Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

PVMBG

IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baliberkarya.com-Karangasem. Kepala Sub Bidang Mitigasi Gunung Api Wilayah Timur Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG), Devy Kamil Syahbana menyatakan Gunung Agung kembali memuntahkan abu vulkanik. 
 
Menurut Devy, dalam tiga hari terakhir terekam gempa low frekuensi yang cukup tinggi. Ia menyebut, PVMBG mencatat rekor perekaman gempa low frekuensi sebanyak 44 kali. 
 
Hari ini dalam 12 jam terakhir sudah terekam 17 gempa low frekuensi. Gempa low frekuensi sendiri mengindikasikan aliran fluida magma ke permukaan.
 
Akibat gempa low frekuensi yang cukup banyak mengguncang Gunung Agung, maka ketinggian asap di puncak kawah gunung setinggi 3.142 mdpl itu juga membumbung semakin tinggi yakni berkisar antara 1.500-2.000 meter.
 
 
"Karena gempa low frekuensi jumlahnya naik, asapnya cenderung lebih tebal dan kemungkinan ada partikel abunya," kata Devy di Pos Pemantau Gunun Api Agung di Desa Rendang, Kecamatan Rwndang, Kabupaten Karangasem, Bali, Rabu 6 Desember 2017.
 
Tadi pagi, kata Devy menyebut juga mengamati ketinggian asap untuk memastikan apakah ada material abu vulkanik yang ikut dimuntahkan. Hasilnya, abu vulkanik diketahui ikut disemburkan Gunung Agung bersamaan dengan asap putih setinggi 1.500-2.000 meter.
 
"Tadi pagi kami memantau, kita semua ingin melihat apakah ada partikel abunya. Partikel abunya ada, tapi memang dia tipis. Dia hanya jatuh di sekitar puncak saja," sebut Devy.
 
Partikel abu tipis yang dimuntahkan Gunung Agung dipastikan Devy tak akan mengganggu aktivitas penerbangan. "Jadi dia tidak menggangu penerbangan," pungkas Devy.(BB).
 
 
BACA JUGA : 


Berita Terkini