Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

JL. Patih Nambi XII No.5, Desa Ubung Kaja, Denpasar Utara

Call:081353114888

redaksi@baliberkarya.com

Kapolres Jembrana Menggagas “Kotekan Sahur”

Sabtu, 03 Juni 2017

Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

Baliberkarya.com

IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baliberkarya.com-Jembrana. Situasi kamtibmas yang kondusif memang menjadi prioritas Kapolres Jembrana. Terlebih saat ini telah memasuki bulan puasa.
 
Karena itu Kapolres Jembrana menggagas kegiatan patroli bertajuk “Kotekan Sahur” dilaksanakan tiap hari mulai pukul 02.00 dini hari dengan melibatkan puluhan personil kepolisian dan sejumlah anggota masyarakat yang berumat Muslim.
 
 
Kegiatan ini bertujuan untuk membangunkan warga yang berumat Muslim untuk melaksanakan sahur, sekaligus menjaga sistuasi kamtibmas agar tetap kondusif di wilayah hukum Polres Jembrana.
 
“Untuk kegiatan patroli Kotekan Sahur ini, kita bagi menjadi tiga regu. Masing-masing regu terdiri dari 15 orang anggota polisi yang beragama Islam dan tujuh sampai 10 orang anggota masyarakat,” terang Kapolres Jembrana  AKBP Priyanto Priyo Hutomo, Sabtu (3/6/2017).
 
 
Patroli Kotekan Sahur kali ini lanjut Kapolres, mengambil konsep kebersamaan dengan melibatkan anggota masyarakat yang berumat Muslim, Banser dan GP ansor untuk diajak bersama-sama membangunkan warga yang menjalankan ibadah puasa agar melaksanakan sahur serta bersama-sama menjaga kamtibmas.
 
Rute yang ditempuh Patroli Kotekan Sahur mulai Kelurahan Loloan Timur, Loloan Barat, Desa Tegal Badeng Timur dan Desa Pengambengan, selanjutnya kembali ke Loloan Timur untuk melaksanakan sahur dan sholat berjemaah bersama di Masjid Baitul Kodim di Loloan Timur.
 
 
Personil dan masyarakat yang melaksanakan Patroli Kotekan Sahur juga sambil membawa perlengkapan rebana dan mengenakan kopiah. Di perjalanan sambil membangunkan warga Muslim untuk sahur juga menyanyikan lagu-lagu bernuansa keagamaan.
 
 
“Dalam kresempatan tersebut kita juga bagi-bagikan Alquran dan mukena kepada warga,” imbuh Kapolres Jembrana.  
 
Kegiatan ini lanjut Kapolres Jembrana telah dimulai sejak hari pertama ibadah puasa dengan didahului apel Kotekan Sahur pada Rabu (31/5) pukul 02.00 wita di halaman belakang Polres Jembrana yang diikuti oleh anggota Polres Jembrana yang berumat Muslim dan msayarakat Muslim.(BB)


Berita Terkini