Rai Mantra Tinjau Safari Kesehatan di Banjar Dukuh Kesiman
Selasa, 28 Februari 2017
Baliberkarya/ist
IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI
GOOGLE NEWS
Baliberkarya.com-Denpasar. Dalam upaya meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat secara berkelanjutan Pemerintah Kota Denpasar melalui Dinas Kesehatan Kota Denpasar bekerja sama dengan The John Fawcett Foundation (JFF) rutin mengadakan safari kesehatan, Selasa (28/2/2017) bertempat di Banjar Dukuh Desa Kesiman Petilan. Safari kesehatan ini di tinjau langsung Walikota Denpasar IB. Rai Dharmawijaya Mantra. Hadir juga dalam kegiatan tersebut Camat Denpasar Timur Dewa Made Puspawan, Perbekel Desa Kesiman Petilan I Wayan Mariana, Kaling/Kadus, Bendesa/ Kelihan serta warga setempat.
Dengan upaya memberikan pelayanan terbaik untuk mensejahterakan serta meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, Pemkot Denpasar tidak henti-hentinya memberi pelayanan kesehatan jasmani maupun rohani. Kegiatan safari kesehatan yang dilaksanakan dari Banjar ke Banjar se-Kota Denpasar dengan memberikan berbagai pelayanan kesehatan secara cuma-cuma atau gratis kepada masyarakat.
“Ini merupakan pelayanan kesehatan jemput bola dalam memberikan pelayanan kesehatan langsung menyasar masyarakat, kami berharap masyarakat dapat merasakan berbagai manfaat yang diberikan,” ujar Walikota Rai Mantra saat meninjau pelaksanaan safari kesehatan di Banjar Dukuh Kesiman sembari mengajak masyarakat selalu menjaga kebersihan.
Sementara Kepala Dusun Banjar Dukuh/ Banjar Saraswati, I Wayan Yuda, S.Sos mengatakan, Selain untuk meningkatkan kualitas kesehatan di masyarakat, Safari Kesehatan ini juga dalam rangka menyambut HUT ke-229 Kota Denpasar. Dimana program Safari Kesehatan ini merupakan program lanjutan yang dicanangkan Pemerintah Kota Denpasar untuk Desa/Kelurahan di Kota Denpasar. Dengan tujuan untuk lebih mendekatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat yang bermuara pada peningkatan derajat kesehatan masyarakat dalam upaya mewujudkan Denpasar sebagai Kota Sehat. Dengan menyasar seluruh komponen masyarakat terutama lapisan masyarakat terbawah, baik masyarakat yang sehat maupun sakit. Dan diharapkan masyarakat benar-benar memanfaatkan setiap pemeriksaan kesehatan yang dilakukan di banjar untuk mendeteksi penyakit-penyakit sejak dini.
“Ini merupakan bukti kepedulian pemerintah terhadap warganya. Kami berharap Pemkot Denpasar terus gencar melaksanakan kegiatan ini sehingga Kota Denpasar menjadi Kota Sehat dengan selalu mengutamakan kesejahteraan dan kebahagiaan masyarakat,” katanya.
Salah seorang warga, I Ketut Sama (65) yang memeriksakan kesehatannya mengaku sangat berterima kasih kepada Pemerintah Kota Denpasar. Karena dapat pemeriksaan kesehatan secara gratis dan dilaksanakan di banjar (dekat dengan rumah). Ia berharap pemeriksaan kesehatan ini rutin diadakan. “Selain dekat dengan rumah, pemeriksaan kesehatan ini juga tanpa antrean panjang dan bisa dilakukan sebelum melangsungkan pekerjaan,” ujarnya. (BB)