Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

JL. Patih Nambi XII No.5, Desa Ubung Kaja, Denpasar Utara

Call:081353114888

redaksi@baliberkarya.com

Perayaan Tahun Baru Aman, Kapolres Berterimakasih Kepada Masyarakat

Minggu, 01 Januari 2017

Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

Baliberkarya.com

IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baliberkarya.com-Jembrana. Rupanya himbauan dari Kapolres Jembrana melalui pamplet, baliho dan secara langsung kepada masyarakat agar jangan merayakan tahun baru dengan hura-hura benar-benar ampuh.
 
Terbukti, situasi kamtibmas di Kabupaten Jembrana menjelang, saat dan pasca perayaan tahun baru 2017 benar-benar aman, kondusif dan tertib serta masyarakat dapat merayakannya dengan baik.
 
 
Bahkan untuk perayaan malam tahun baru kali ini angka kecelakaan lalu lintas tercatat nihil. Sedangkan pada tahun sebelumnya terdapat kasus laka lantas. Tidak terjadi trek-trekan, konvoi sepeda motor yang berlebihan termasuk tidak ada yang sampai mabuk-mabukan.
 
"Situasi Kamtibmas pada malam tahun baru benar-benar kondusif. Masyarakat merayakannya dengan tertib dan tidak berlebihan," ucap Kapolres Jembrana AKBP Djoni Widodo, Minggu (1/1/2017).
 
 
Terkait dengan itu, Kapolres Jembrana mengaku sangat berterimakasih kepada masyarakat Jembrana yang telah dengan penuh kesadaran ikut menjaga situasi Kamtibmas di "Bumi Makepung" sehingga benar-benar aman dan tertib.
 
 
Djoni Widodo juga mengucapkan terimakasihnya kepada jajaran TNI, Pol PP, Linmas dan Pecalang serta semua komponen yang ada di Jembrana yang telah bersinergi dengan aparat kepolisian sehingga tercipta situasi yang aman dan kondusif di Jembrana.
 
Kapolres juga memberikan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh anggotanya yang betugas menjaga keamanan saat perayaan tahun baru karena telah melaksanakan tugas dengan baik dan penuh tanggungjawab.
 
 
"Semoga situasi seperti ini tetap terjaga selamanya, sehingga terwujud Jembrana yang Ajeg, Sehati dan Jagat Dita," tutup Djoni Widodo. (BB)


Berita Terkini