BPMPD Tabanan Gelar Bimtek Perbekel
Rabu, 19 Oktober 2016
Baliberkarya/ist
IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI
GOOGLE NEWS
Baliberkarya.com-Tabanan.Sebanyak 133 perbekel se-Kabupaten Tabanan mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) yang digelar oleh Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (BPMPD) Tabanan, Rabu (19/10/2016) di Ruang Rapat Kantor Bupati Tabanan. Penyelenggaraan bimtek tersebut dalam rangka peningkatan wawasan dan kemampuan desa dalam melaksanakan tugas.
Acara tersebut dibuka secara langsung oleh Asisten I Setda Tabanan I Wayan Yatnanadi.
Kepala BPMD IGN Supanji mengatakan tujuan dalam penyelenggaraan bimtek ini adalah dalam rangka meningkatkan wawasan dan kemampuan aparatur desa dalam melaksanakan tugas.
“Bimtek ini disamping akan bermanfaat untuk meningkatkan wawasan dan pengetahuan bagi para perbekel, juga akan mendapatkan informasi sekaligus menyamakan persepsi diantara sesama aparatur pemerintahan baik aparatur pemerintah kabupaten maupun aparatur desa,” ujarnya.
Supanji mengungkapkan, selanjutnya dalam rangka peningkatan kualitas pelaksanaan tugas penyelenggaraan pemerintahan, para perbekel se-Kabupaten Tabanan didampingi SKPD terkait akan melaksanakan studi banding.
“Dalam rangka peningkatan kualitas pelaksanaan tugas penyelenggaraan pemerintahan, pelaksanaan pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat di desa akan dilaksanakan studi banding di Pagedangan, Tanggerang. bagi para perbekel se-Kabupaten Tabanan dengan didampingi SKPD terkait,” jelasnya.
Bupati Tabanan Ni Putu Eka Wiryastuti dalam sambutan tertulis yang dibacakan oleh Wayan Yatnanadi mengatakan Pemerintah Kabupaten Tabanan dalam mendukung pembangunan di desa senantiasa berpedoman pada peraturan perundang-undangan yang berlaku yaitu UU No 6 tahun 2014 tentang desa dan peraturan pelaksanaannya.
“Dalam melaksanakan pembangunan di desa dilaksanakan perencanaan yang matang dengan dilengkapi pembentukan produk hukum sebagai landasan pembangunan. Dalam upaya untuk meningkatkan kemampuan aparatur pemerintah desa untuk melaksanakan pembangunan tersebut maka kita melaksanakan program bimtek kepada para perbekel di lingkungan pemkab Tabanan,” ujarnya.
Bupati Eka juga berharap pelaksanaan bimtek ini dapat memberikan manfaat bagi para perbekel khususnya dalam meningkatkan kemampuan dalam melaksanakan pelayanan kepada masyarakat.
“Kami sangat berharap dengan pelaksanaan bimbingan teknis ini kita dapat bertukar pikiran dan pengalaman terhadap kendala-kendala yang dihadapi dalam pembangunan dan penyelenggaraan pemerintah desa. Besar harapan kami juga akan dapat meningkatkan kemampuan rekan-rekan perbekel dalam melaksanakan pelayanan kepada masyarakat sehingga pembangunan desa dapat berjalan dengan baik dan tujuan untuk mencapai masyarakat adil dan makmur,” harapnya.
Adapun materi yang disampaikan pada bimbingan teknis pada hari itu antara lain hal –hal yang berkaitan langsung dengan pelaksanaan pemerintahan desa yang disampaikan oleh para narasumber dari asisten pemerintahan dan kesra setda kabupaten Tabanan, Bappeda dan BPMD Kabupaten Tabanan. (BB)
Berita Terkini
Berita Terkini
Pemkot Denpasar Imbau Warga Beli LPG 3 Kg di Pangkalan Resmi
10 Januari 2025
Audiensi Bersama Dirjen Guru dan Tenaga Kependidikan
10 Januari 2025
Bappebti Serahkan Pengawasan Aset Kripto ke OJK dan BI
10 Januari 2025