Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

JL. Patih Nambi XII No.5, Desa Ubung Kaja, Denpasar Utara

Call:081353114888

redaksi@baliberkarya.com

Pilkada Buleleng, 148 Desa dan Kelurahan Sudah Terverifikasi

Kamis, 13 Oktober 2016

Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

Baliberkarya.com

IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baliberkarya.com-Buleleng.Memasuki di hari kedua pelaksanaan verifikasi faktual, Kamis (13/10/2016) sudah tercatat sebanyak 10.000 dukungan dinyatakan Memenuhi Syarat (MS) untuk mendukung pasangan Dewa Nyoman Sukrawan-Gede Dharma Wijaya (SURYA).
 
Dalam verifikasi faktual terhadap dukungan SURYA ini, disebutkan banyak upaya pencegalan muncul dalam proses ini. Meski begitu, proses verifikasi faktual kedua ini masih terus berlangsung di setiap desa se-Kabupaten Buleleng.
 
“Proses berjalan lancar, mudah-mudahan terus lancar. Berapa saat ini sementara dukungan dinyatakan memenuhi syarat, ini masih kami data dengan Tim. Kami berharap, ini bisa selesai tepat waktu dan optimis kami mampu lolos,” kata Dewa Sukrawan.
 
Anggota bagian Divisi Teknis KPU Buleleng, Nyoman Gede Cakra Budaya mengatakan, sebanyak 148 Desa/Kelurahan di Kabupaten Buleleng, sudah dilakukan verifikasi oleh Tim PPS di setiap Desa. 
 
“Sudah semua, kan masih jalan. Sampai tanggal 17, baru ada hasil. PPS masih bekerja,” kata Cakra Budaya.
 
Namun ditengah pelaksanaan verifikasi faktual ini, ternyata upaya pencegalan dari pihak lawan politik SURYA mulai bergeriliya. Namun upaya pencegalan yang dilakukan ini, cukup rapi dan terbilang apik, dengan dibalut dengan kegiatan tertentu.
 
 
Kabarnya, Kunjungan Bupati Buleleng, Putu Agus Suradnyana (PAS) ke Desa Petemon, Kecamatan Seririt, batal. Batalnya kunjungan PAS ditenggarai masyarakat Desa setempat mulai curiga ada indikasi penekanan terhadap warga untuk tidak datang saat verifikasi. 
 
Kejadian itu pada Kamis sekitar pukul 09.00 wita. Padahal, di Desa tersebut jam segitu ada yang sedang mengikuti verifikasi faktual.
 
“Infonya ada kunjungan ke Patemon. Aparat tidak tahu. Padahal ada penjagaan polisi, hansip dan pecalang. Masyarakat lalu mendengar Pak Bupati batal datang. Muncul juga dugaan aparat desa dan klian dikondisikan menekan kami tidak datang saat verifikasi faktual. Tapi, akhirnya verifikasi faktual dilakukan lancar mulai pukul 11.00 wita,” kata salah seorang warga, Dewa Romi.
 
Sementara Kabag Humas Pemkab Buleleng, Made Supartawan, membantah ada kunjungan Bupati PAS ke wilayah Desa Patemon. 
 
“Itu kami meninjau di pinggir jalan simpang empat Patemon. Sesuai jadwal kunker kami menuju Lapangan Seririt, ke lokasi revitalisasi Pasar Seririt, simpang empat Patemon dan tatap muka bersama masyarakat di wantilan Kantor Desa Umeanyar. Khususnya di simpang empat Patemon itu kami hanya meninjau jalan yang sudah diperbaiki,” pungkas Supartawan. (BB/KS)


Berita Terkini