Panwaslih Pelototi Verifikasi Faktual KTP Dukungan SURYA
Kamis, 13 Oktober 2016
Baliberkarya.com/ist
IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI
GOOGLE NEWS
Baliberkarya.com-Buleleng. Bukan hanya kubu Pasangan SURYA yang begitu sibuk mengawasi pelaksanaan verifikasi faktual KTP dukungan yang dimulai tanggal 12 Oktober 2016.
Tetapi Panwaslih Buleleng pimpinan Ketu Sriani pun tidak kalah gesitnya. Lembaga pengaws ini pun menyebarkan jajarannya memplototi jalannya verfikasi faktual.
Anggota Panwaslih Kabupaten Buleleng, Putu Sugi Ardhana menjelaskan, petugas PPL termasuk Panwascam, dan Panwaslih Kabupaten, dan Bawaslu Provinsi Bali, turun untuk melakukan pemantauan terhadap proses verifikasi faktual ini.
“Kami di Panwaslih Kabupaten Buleleng, sudah mengerahkan seluruhnya untuk melakukan pemantauan proses verifikasi faktual ini di setiap Desa,” kata Sugi Ardhana.
Sugi Ardahna yang juga Dosen Fakultas Hukum (FH) Unipas Singaraja ini mengaku, memang kemungkinan ada beberapa tempat nantinya tidak bisa dijangkau pengawasannya oleh petugas PPL di lapangan.
Meski begitu, pengawasan maksimal akan tetap dilakukan Panwaslih beserta jajaran.
“Sudah barang tentu PPL turun, memang ada nantinya tidak dijangkau, tapi kami tetap upayakan pengawasan. Sampai proses ini selesaipun, kami tetap awasi untuk melihat, apa proses verifikasi faktual ini sudah dilakukan dengan baik dan benar, itu berdasarkan laporan pemantauan nanti,” pungkas Sugi Ardhana.
Sebelumnya, berdasarkan hasil verifikasi administrasi, jumlah dukungan yang dinyatakan memenuhi syarat mencapai 49.084 dari dukungan syarat perbaikan yang diserahkan SURYA ke KPU sebanyak 49.892 dukungan.
Proses verifikasi faktual kedua ini akan dilakukan KPU Buleleng dari Rabu (12/10/2016) hingga Senin (17/10). Dan akan diplenokan hasilnya di KPU Buleleng pada Jumat (21/10/2016) nanti. (BB/BE)