Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

JL. Patih Nambi XII No.5, Desa Ubung Kaja, Denpasar Utara

Call:081353114888

redaksi@baliberkarya.com

Turing Phone Cadenza Akan Jadi Smartphone Paling Hebat di Dunia

Jumat, 09 September 2016

Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

istimewa

IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baliberkarya.com - Internasional. Masih ingat dengan Turing Phone? Perangkat smartphone yang memiliki keamanan dan kekuatan ekstra besutan Turing Robotics Industries (TRI) ini ternyata cukup diminati pasar saat diluncurkan pada tahun lalu. 
 
Terpacu dari hal tersebut, TRI pun berencana untuk meluncurkan generasi selanjutnya. Berdasarkan rumor yang beredar, generasi selanjutnya dari Turing Phone akan dinamakan Turing Phone Cadenza yang dijadwalkan bakal rilis pada tahun depan.
 
TRI mengklaim Turing Phone Cadenza bakal menjadi smartphone terhebat di dunia. Ini berarti smartphone tersebut akan lebih hebat dari Samsung Galaxy Note 7 dan iPhone 7.
 
Kini pertanyaannya adalah apa yang membuat perusahaan teknologi yang bermarkas di San Francisco, California, AS itu berani sesumbar bahwa Turing Phone Cadenza akan menjadi smartphone paling hebat di dunia?
 
Faktor pertama, Turing Phone Cadenza bakal dipersenjatai 2 x chipset Qualcomm Snapdragon 830. Kedua, Turing Phone Cadenza akan menggunakan total RAM 12GB. Oleh karena Qualcomm Snapdragon 830 hanya mendukung maksimal RAM 8GB, jadi susunan RAM pada Turing Phone Cadenza akan dibuat 2 x 6GB sehingga menghasilkan total RAM 12GB.
 
Ketiga, Turing Phone Cadenza bakal dilengkapi kamera bertenaga, yaitu kamera belakang 60MP iMAX 6K Quad Quad Rear camera dengan Triple Lens dan kamera depan 2 x 20MP.
 
Secara lebih detail, spesifikasi yang bakal diusung Turing Phone Cadenza meliputi layar 5,8 inci beresolusi Quad-HD 1440p, kapasitas penyimpanan hingga 1TB (memori internal 2 x 256GB dan 2 x microSD card 256GB) dan baterai 100wh dari tiga sumber, yakni 2400mAh graphene superconductor battery, 1600mAh lithium ion battery, dan hydrogen fuel cell.
 
Untuk konektivitas, Turing Phone Cadenza didukung fitur 4 x SIM dengan sokongan VoLTE dan WiGig. Sedangkan untuk sistem operasinya, smartphone ini berjalan pada Swordfish OS yang berbasis pada Sailfish OS.
 
Seluruh spesifikasi mumpuni di atas nantinya akan dibalut dalam bodi perangkat nan kokoh dan ringan yang terbuat dari bahan graphene oxide composite.
 
Sayangnya pihak TRI belum mau memberikan informasi mengenai jadwal kehadiran dan juga harga yang akan mereka tawarkan untuk Turing Phone Cadenza.
 
Namun, jika dilihat dari kemampuan dan juga spesifikasi yang ditawarkan, maka tidak berlebihan jika Turing Phone Cadenza disebut sebagai smartphone terhebat di dunia.(BB/inilah).


Berita Terkini