Para Pemain Sepakbola U-14 dan U-16 Bali Diminta Tampil Maksimal dan Raih Prestasi
Kamis, 01 September 2016
baliberkarya
Baliberkarya.com-Denpasar. Wakil Gubernur Bali Ketut Sudikerta meminta kepada semua tim baik U-14 dan U-16 untuk tampil maksimal di ajang Piala Menpora 2016. dan bisa meraih prestasi bukan hanya sekedar mengikuti event semata. Karena menurut Sudikerta, dengan berhasil meraih prestasi maka akan dapat mengharumkan nama daerah selain juga membanggakan diri dan keluarga. Demikian disampaikannya sat menerima rombongan pemain sepak bola U-14 dan U-16 beserta official yang akan mewakili Bali di ajang tesebut, Kamis (1/9/2016).
Wagub Sudikerta yang dalam kesempatan tersebut didampingi Karo Kesra Provinsi Bali AA Gede Griya menyambut baik atas keikutsertaan Bali sebagai upaya pengembangan diri untuk bisa tampil tidak hanya di daerah namun juga nasional bahkan internasional.
“Saya menyambut baik keikutsertaan Bali dalam event yang bersekala nasional tersebut (Piala Menpora-red). Ini sangat bagus bagi pemain agar tidak hanya berkompetisi di daerah saja, tapi juga tingkat Nasional bahkan Internasional,” ucap Sudikerta.para pemain juga diingatkan untuk menjaga kesehata fisik , mental dan spiritual.
“Persiapkan diri sebaik mungkin, baik dari strategi maupun dari kesiapan fisik, mental dan spiritual. Sehingga dalam berlaga di ajang Piala Menpora 2016 nanti, dapat menampilkan hasil yang maksimal. Ini sebagai pembuktian agar tidak hanya mengikuti event di daerah saja tapi juga harus sampai nasional dan bila perlu sampai Internasional,”pungkasnya.
Orang nomor dua di Bali tersebut juga meminta kepada para pelatih untuk lebih fokus lagi dalam membimbing para pemain, agar betul-betul memiliki strategi yang harus di terapkan dalam pertandingan. Sudikerta juga meminta kepada para pemain untuk tidak menggunakan obat terlarang sebagai doping demi membuat daya tubuh tetap fit dalam mengikuti laga.
“Saya minta kepada semuanya jangan pernah ada yang menggunakan Narkoba sebagai doping agar bisa tetap fit kondisinya. Ya sekarang bisa merasakan efek bagusnya, tapi lama kelamaan akan tidak bagus bagi kesehatan dan tubuh kita. Untuk itu, jangan pernah menggunakan obat terlarang,” pinta Sudikerta yang juga berharap kepada para pemain untuk terus menjaga kondisi agar bisa meraih hasil yang maksimal.
Rombongan yang dipimpin oleh I Wayan Surata menjelaskan bahwa untuk tim U-14 diwakili oleh Kesebelasan Putra Tresna dan tim U-16 diwakili Putra Perkanti. Tim U-14 akan mulai melakoni pertandingan pada 06 September 2016 dimana proses penyisihan hingga finalnya akan berlangsung di Sidoarjo, Jawa Timur. Sedangkan untuk Tim U-16 akan memulai babak penyisihan pada 03 September 2016 di Ciracas, Jakarta Timur.
“Kehadiran kami hari ini untuk memohon dukungan, agar para pemain bisa berjuang maksimal dan bisa memperoleh prestasi diajang Piala Menpora nanti,” ungkapnya.
Ditambahkan Suarta atau yang biasa dipanggil Botak, Tim U-14 membawa 20 pemain dan official. Sedangkan untuk Tim U-16 membawa 18 pemain serta official untuk berlaga di Piala Menpora 2016. Event tersebut merupakan agenda rutin tahunan yang diselenggarakan oleh Kemenpora RI sebagai wadah untuk membangun tata kelola dan meningkatkan kualitas pesepakbola muda di Indonesia.
Dalam kesempatan tersebut, Sudikerta juga berkesempatan melepas secara langsung rombongan sepak bola U-14 dan U-16 beserta official yang akan mengikuti Piala Menpora 2016.(BB)