Gianyar Dinilai Tim Penilai WTN Pusat
Senin, 22 Agustus 2016
Baliberkarya/ist
IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI
GOOGLE NEWS
Baliberkarya.com-Gianyar. Kabupaten Gianyar kembali dinilai Kegiatan Wahana Tata Nugraha (WTN) Tahun 2016, oleh Tim Penilai Lapangan Tahap II dan III dari Kementrian Perhubungan RI, diterima Kapala Dinas Perhubungan, Informasi dan Komunikasi (Dishubinfokom) Kabupaten Gianyar, Cokorda Gde Rai Widiarsa, Senin, (22/8/2016). Penilaian dipimpin oleh, Ariandi Ariyus, S.SiT, M.Mtr dilakukan dengan melakukan pengamatan, pemotretan serta peninjaun ke beberapa titik jalan. Peninjauan pertama dilakukan di Terminal Batubulan kemudian berlanjut ke Kantor Dishubinfokom.
Di dua lokasi ini, tim penilai yang terdiri dari 5 (lima) orang melakukan peninjauan terhadap beberapa sarana dan prasarana yang ada di kantor tersebut diantaranya alat uji kendaraan. Peninjauan berikutnya, menyasar beberapa titik lalu lintas serta transportasi, termasuk sarana dan prasarana yang ada.
Kepala Dishubinfokom Kabupaten Gianyar, Cokorda Gde Rai Widiarsa mengatakan, penilaian saat ini merupakan penilaian lapangan yang dilakukan dengan mendatangi langsung yang menjadi obyek penilaian. Sedangkan, untuk pemaparan program dan kebijakan dilaksanakan besok, Selasa, (23/8). Terdapat 14 item penilaian WTN antara lain manajemen transportasi, kondisi jalan, rambu-rambu lalu lintas, anggaran transportasi hingga integritas sumber daya manusia.
Cokorda Gde Rai Widiarsa menambahkan, berpijak dari raihan WTN sebelumnya, Pemkab Gianyar terus berupaya meningkatkan kinerja penyelenggaraan dan operasional transportasi. Berbagai program pun dilaksanakan diantaranya, pengadaan dan pemasangan ATCS (Area Traffic Controlling System) yang dilengkapi dengan CCTV pemantau arus lalu lintas serta pengendalian Traffic Light dari ruang pusat kendali Dishub Infokom Gianyar. Selain itu mengelar Car Free Day/Car Free Night, pemilihan awak kendaraan umum teladan, Marka Zoss (zona selamat sekolah), serta penyuluhan keselamatan berlalu lintas. (BB)
Berita Terkini
Berita Terkini
Pemkot Denpasar Imbau Warga Beli LPG 3 Kg di Pangkalan Resmi
10 Januari 2025
Audiensi Bersama Dirjen Guru dan Tenaga Kependidikan
10 Januari 2025
Bappebti Serahkan Pengawasan Aset Kripto ke OJK dan BI
10 Januari 2025