Wawali Arya Wibawa Hadiri Pujawali di Pura Pajenengan Agung Peraupan
Minggu, 13 April 2025

Ket foto : Wakil Walikota Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa saat menghadiri Pujawali di Pura Pajenengan Agung Peraupan, Banjar Pengukuh, Desa Peguyangan Kangin, Minggu (13/4).
Baliberkarya.com - Denpasar, Wakil Walikota Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa menghadiri Pujawali di Pura Pajenengan Agung Peraupan, Banjar Pengukuh Desa Peguyangan Kangin, Minggu (13/4).. Pelaksanaan pujawali ini merupakan wujud sradha bhakti krama pebgempon kepada Ida Bhatara Sesuhunan.
Tampak mendampingi Anggota DPRD Kota Denpasar, I Wayan Sutama, I Wayan Suwirya dan I Ketut Sudana, Sekcam Denpasar Utara, I Wayan Arianta, Perbekel Desa Peguyangan Kangin, I Wayan Susila, Bendesa Adat Denpasar, AA Ngurah Alit Wirekesuma serta krama pengempon Pura Pajenengan Agung Peraupan, Banjar Pengukuh.
Wakil Walikota Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa dalam kesempatan tersebut memberikan apresiasi atas kekompakan krama pengempon pura dalam melaksanakan pujawali. Hal ini menunjukan bahwa sepirit vasudhaiva kutumbakam dan menyama braya terlaksana erat oleh krama. Hal ini juga menjadi sebuah momentum untuk menjaga keharmonisan antara parahyangan, palemahan, dan pawongan sebagai impelementasi dari Tri Hita Karana.
"Dengan pelaksanaan pujawali ini mari kita tingkatkan sradha bhakti kita sebagai upaya menjaga harmonisasi antara parahyangan, pawongan, dan palemahan sebagai impelementasi Tri Hita Karana," ujar Arya Wibawa.
Klian Pengempon Pura Pajenengan Agung Peraupan, Banjar Pengukuh, I Gusti Ketut Ardana mengatakan bahwa pujawali ini dilaksanakan rutin setiap satu tahun sekali. Hal ini sebagai momentum untuk bersyukur serta menguatkan sradha bhakti atas anugrah Ida Sang Hyang Widi Wasa.
"Semoga melalui pujawali ini dapat memberikan kesejahteraan serta kesehatan bagi seluruh krama pengempon Pura Pajenengan Agung Peraupan, Banjar Pengukuh," ujarnya. (Rls/BB)
Berita Terkini
Berita Terkini


Berita Terpopuler



