Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

JL. Patih Nambi XII No.5, Desa Ubung Kaja, Denpasar Utara

Call:081353114888

redaksi@baliberkarya.com

Latih Keterampilan Hasilkan Produk Berkualitas, FTP Unud Beri Pelatihan Teknis Produksi dan Standarisasi Produk Olahan Rumput Laut

Senin, 25 Juli 2022

Baliberkarya.com - Suara Rakyat Bali Membangun

IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baliberkarya.com-Badung. Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Udayana (FTP Unud) beri pelatihan teknis produksi dan standarisasi produk olahan rumput laut di Desa Kutuh, Kecamatan Kuta Selatan, Badung. Kegiatan ini merupakan realisasi kerja sama antara Fakultas Teknologi Pertanian dan Dinas perindustrian dan Tenaga Kerja Kabupaten Badung.

Sebelumnya juga telah dilaksanakan Pelatihan Teknis Produksi dan atau Standardisasi Produk di Kelurahan Sading, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung yang diikuti oleh Kelompok IKM Amerta Jaya, Sading. Kali ini, Pelatihan Teknis Produksi dan Standarisasi Produk Olahan Rumput Laut di Desa Kutuh telah dilaksanakan pada Senin (22/07/2022) yang diikuti oleh KWT Mekar sari dan Merta Nadi.

Pada kegiatan ini Dosen Fakultas Teknologi Pertanian yaitu Ni Made Indri Hapsari Arihantana, S.TP., MP., Cokorda Anom Bayu Sadyasmara, S.TP., M.Sc. dan Ir. I Gusti Ketut Arya Arthawan, M.Fd.Eng. sebagai narasumber kegiatan. Materi pelatihan yang diberikan adalah Teknik produksi, pengetahuan bahan, pengetahuan alat, pengetahuan proses produksi dan teknologi, praktek proses produksi, standarisasi produk yang meliputi kebijakan tentang standarisasi di Indonesia.

Selain itu tentang fungsi dan manfaat standarisasi produk, jenis standarisasi produk, persyaratan masing-masing standarisasi produk dan proses ataupun mekanisme pengajuan standarisasi produk yang di fokuskan pada komiditi rumput laut yang menjadi komoditi unggulan dari Desa Kutuh, Kecamatan Kuta Selatan, Badung.

Ni Made Indri Hapsari Arihantana, S.TP., MP. sebagai narasumber melaporkan bahwa tujuan dari kegiatan yang dilaksanakan yaitu memberikan pengetahuan dan kemampuan serta keterampilan para anggota KWT dalam melaksanakan proses produksi sesuai prosedur yang telah diinformasikan dan diharapkan memahami persyaratan-persyaratan standar produk yang berlaku.

Ia juga menambahkan bahwa sasaran dari kegiatan ini adalah peserta pelatihan nantinya diharapkan memiliki kemampuan berproduksi yang baik dan benar sehingga dapat menghasilkan produk yang berkualitas khususnya pengolahan komoditi rumput laut yang menjadi komoditi unggulan dari Desa Kutuh.(BB). 

Sumber: http://www.unud.ac.id


Berita Terkini